Top Ten Konser Musik Di Kota Solo Tahun 2015

1130
TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-AFGAN

Selamat datang, 2016!

Tahun kemarin, banyak konser musik yang diadakan di Kota Solo, yang mendatangkan musisi-musisi beken. Nama-nama besar industri musik Indonesia seperti RAN, Yovie and Nuno, Virzha, Tompi, Seventeen, dan lainnya pernah menggelar pentasnya di Kota Bengawan.

Catat pula, panggung musik 2015 kemarin juga dimeriahkan beberapa nama yang melaju di jalur non mainstream. Antara lain Silampukau, Polyester Embassy, Efek Rumah Kaca, Navicula, Devildice, dan sebagainya.

Nah, mengawali 2016 ini, Soloevent pengen merangkum konser-konser musik tersebut ke dalam Top Ten Konser Musik di Kota Solo Tahun 2015. Kategori Top Ten ini dinilai dari kualitas pertunjukan, atmosfer konser, dan aksi performer.

Pengurutan nomor di sini bukanlah ranking, melainkan tanggal berlangsungnya konser. Yuk, mari disimak.

 

1 .  Payung Teduh live at Artefac, 8 Maret 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-payung teduh

Ini adalah kali kedua Payung Teduh menyambangi Kota Solo. Walaupun hanya berjarak sembilan bulan dari penampilan pertama, tapi tetap saja band asal Jakarta ini punya “sihir” yang mampu menghipnotis penggemarnya.

Lagu-lagu melankolis yang dibalut alunan pop-folk-balada, cukup menghanyutkan penonton dalam romansa selama lebih kurang satu jam. Nomor-nomor hits antara lain “Untuk Perempuan yang Sedang dalam Pelukan”, “Resah”, “Tidurlah”, melarutkan penonton dalam koor massal.

 

2 .  Mocca live at Heaven on Stage, 10 Mei 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-MOCCA

Penantian yang cukup lama itu akhirnya berbuah manis. Mocca akhirnya main lagi di Solo. Sebuah hal yang menggembirakan tentunya bagi fans Mocca, Swinging Friends.

Konser kala itu hanya berselang lima bulan pasca Mocca merilis album teranyarnya, Home. Namun, setlist yang mereka bawakan malam itu mayoritas dari lagu-lagu lamanya. Sepertinya Arina Ephipania dkk. ingin ajak Swinging Friends bernostalgia. Arina sebagai frontwoman sangat menarik perhatian, apalagi saat ia menari-nari di beberapa lagu, pun ia cukup komunikatif dengan penonton.

 

3 .  Sore live at Sore di Lokananta, 13 Juni 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-SORE

Sore dan Lokananta adalah dua hal yang punya benang merah sama: vintage. Di Lokananta-lah, Sore mengobati kerinduan penggemarnya setelah sembilan tahun tidak berkunjung ke Kota Bengawan.

Perjumpaan malam itu terasa intim dan hangat. Lagu-lagu yang mereka bawakan sangat memanjakan penggemarnya. Sore bermain dengan lepas. Saat memainkan “Sssttt…”, gitaris Reza Dwi Putranto bergoyang-goyang layaknya di video klip. Sembilan tahun tak bertemu, Sore padatkan dalam 15 lagu yang mereka mainkan.

 

4 .  Merah Bercerita live at Narasi Ilusi Zaman, 26 Agustus 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-MERAH BERCERITA

Band Merah Bercerita yang dimotori putra Wiji Thukul, Fajar Merah, melangsungkan pesta rilis album perdananya. Grup blues rock asal Kota Solo ini menyiapkan acara dengan matang; tubuh para personel dihiasi body painting, karya instalasi yang memperkuat konsep acara, aksi teatrikal, serta kolaborasi klimaks dengan Fitri Nganthi Wani – anak pertama Wiji Thukul – di nomor “Derita Sudah Naik Selehar”, menjadikan pesta launching album ini sebagai pertunjukan yang tak terlupakan. Acara ini tambah menarik karena bertepatan dengan ulangtahun Wiji Thukul.

 

5.  Sarasvati live at G# of Smaracatur 2015, 29 Agustus 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-SARASVATI

Ini adalah penampilan perdana Sarasvati di Solo. Secara penyajian acara, band asal Bandung ini cukup menghibur. Poin lebih diberikan kepada sang vokalis, Risa Saraswati. Risa tak hanya mampu bernyanyi, ia juga cakap berkomunikasi dengan penonton. Di jeda pergantian lagu, ia selalu berkisah tentang dunia tak kasat mata di balik penciptaan lagu-lagunya.

 

6.  Glenn Fredly live at Menanti Arah, 26 September 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-GLEN FREDLY

Kota Solo jadi saksi 20 tahun berkiprahnya Glenn Fredly di jagat musik Tanah Air. Bagi Glenn, Solo jadi kota penting dalam perjalanannya sebagai musisi. Di kota ini, ia menemukan kembali spirit bermusiknya.

Malam itu, bersama The Bakuucakar, Glenn tampil all out. Ia bernyanyi, bermain gitar, dan juga keyboard. Energinya yang luar biasa tertular ke penonton, sehingga terciptalah atmosfer konser yang menarik. Sebagai maestro lagu-lagu romantis, setlist yang Glenn mainkan cukup menghanyutkan penonton. Terutama saat nomor klasik “Kasih Putih” dibawakan, koor massal tak dapat dihindarkan.

 

7.  Raisa live at Sound of Law, 1 November 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-RAISA

Siapa yang tak kenal Raisa? Bisa dibilang ia adalah diva di industri musik Indonesia saat ini. Penghargaan yang seabreg, paras ayunya, suara yang megah, banyak orang dibuat takjub oleh dara kelahiran 6 Juni 1990 ini.

Konser perdana Raisa di Kota Solo laris manis. Dengan balutan dress pink, Raisa sukses menghipnotis 3.000-an penonton yang hadir. Taman Balekambang ibarat jadi tempat karaoke dadakan. Semua penonton larut dalam sing along, terutama di nomor-nomor hits seperti “LDR”, “Serba Salah”, “Mantan Terindah”, dan lainnya.

 

8.  Ary Sutedja live at Suara, Cahaya, Warna, 10 November 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-ARY SUTEJA

Unik. Kata itu cukup mewakili penampilan Ary Sutedja kala itu. Pianis yang telah melanglang buana ini, mengonsep pertunjukan musik klasik yang beda dari biasanya.

Walaupun kuping dimanjakan dengan dentingan piano klasik yang beradu dengan biola dan vokal sereosa, tetapi tidak dengan indera penglihatan. Mata penonton harus menangkap kesan misterius yang Ary tampilkan.  Lukisan abstrak penuh coretan warna-warni karya Mikhail Heoclas David, dibentangkan di depan panggung. Cahaya lampu temaram yang menerangi panggung Ary Sutedja, semakin menambah kesan misterius.

Menurut Ary, tata artistik memang sengaja dibuat seperti itu agar penonton berkonsentrasi dan merefleksikan dirinya pada suara.

 

9.  The Hydrant live at Monday Madness, 14 Desember 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-THE HYDRANT

Suguhan menarik ditampilkan oleh The Hydrant, saat band asal Bali itu menggelar show pertamanya di Kota Solo. Berbekal rambut klimis, peforma panggung The Hydrant sungguh liar. Aksi mereka merembet ke penonton. Lagu-lagu  rockabilly yang The Hydrant mainkan, seperti “Boogie Cadillac”, “Sisir Opa”, “Hati-hati Ada Proyek”, sukses ajak massa berdansa.

 

10.  Afgan live at Konser Setulus Hati, 19 Desember 2015

 

TOP TEN KONSER MUSIK DI KOTA SOLO TAHUN 2015-AFGAN

Lama tak berkunjung ke Solo, Afgan tuntaskan kerinduan para Afganisme – sebutan penggemar Afgan. Tampil dengan format full band, lagu-lagu bertema cinta yang Afgan nyanyikan, sukses merebut hati penonton. Setiap gerak-gerik Afgan pun, selalu dapat jeritan histeris para fans.

Saat turun panggung untuk menyapa penonton, Afgan jadi rebutan foto bareng. Antusiasme penonton tak tertahankan saat konser memasuki lagu terakhir, “Panah Asmara”. Penonton yang duduk di bagian belakang menerobos sekat antar kelas, demi menyaksikan Afgan dari jarak dekat, di depan panggung.