Saturday, January 24, 2026
spot_img
HomeSeni dan BudayaPermainan Tradisional Bikin Bocah-Bocah Ceria

Permainan Tradisional Bikin Bocah-Bocah Ceria

Published on

- Advertisement -spot_img

Soloevent.id – Enam belas murid SD Negeri 4 Sumber terlihat ceria saat tampil di panggung Festival Bocah Dolanan 2018. Mereka mengenakan kostum berwarna terang sambil menenteng permainan tradisional, egrang batok.

Tak cuma bermain, penampilan mereka juga dibungkus dengan alur cerita. Di salah satu adegan ada perlombaan adu cepat memakai egrang batok. Selain dijadikan dolanan, egrang batok mereka gunakan sebagai alat musik untuk mengiringi bernyanyi lagu ”Padhang Bulan”.

“Yo pra kanca dolanan ing jaba. Padhang bulan padhang e kaya rina. Rembulan e sing awe-awe, ngelingake aja padha turu sore,”  ucap mereka sambil menari. Penampilan siswa-siswi SD Negeri 4 Sumber ditutup dengan menyanyikan lagu “Ayo Pulang”.

Salah satu murid, Aisya Nur Askia, mengatakan sangat suka memainkan permainan tradisional egrang yang dipadukan dengan nyanyian. “Sangat seru bisa main egrang batok sama teman-teman di sini,” ujarnya saat ditemui Soloevent.

Maya Eni sebagai pelatih menerangkan pemilihan egrang batok karena permainan tradisional tersebut bisa digunakan sebagai alat musik dan lebih mudah dimainkan anak-anak. “Di salah satu adegan menceritakan perlombaan egrang batok. Di situ terselip pesan bahwa dalam permainan harus sportif,” jelasnya.

Festival Bocah Dolanan 2018 digelar Sabtu-Minggu (1-2/9/2018) di Plaza Sriwedari. Ada 20 kelompok dari sanggar tari dan sekolah dasar negeri yang tampil. Setiap kelompok menampilkan salah satu permainan tradisional yang disajikan dengan cerita dan nyanyian.



Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo, menyampaikan, event ini digelar untuk melestarikan permainan tradisional. “Tradisi dolanan harus terus dilestarikan di era global ini agar tidak tergerus dengan yang serba instan,” tuturnya saat membacakan sambutan Wali Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Mix or Match: Cara Agra Rooftop Alila Solo Temukan Identitas Rasa Kamu Lewat Koktail

Agra Rooftop, bar rooftop tertinggi di kota Surakarta yang berlokasi di lantai 29 hotel...

Vibe Pasar Gede Beda Banget! Solo Di waktu Malam : Spot Nongkrong Klasik yang Lagi Hits

Soloevent.id - Kota Solo emang ada aja gebrakannya yang baru, selain menghadirkan berbagai acara...

The Sunan Hotel Solo Hadirkan Red Lantern Buffet

The Sunan Hotel Solo kembali menghadirkan pengalaman kuliner tematik melalui Red Lantern Buffet, sebuah...

More like this

Wayang Kok Bahas Bullying? Begini Cara Karang Taruna Baluwarti “Menyentil” Anak Muda Zaman Now!

Soloevent.id - Festival Pucakawarti Vol.3 Baluwarti digelar di depan Kantor Kelurahan Baluwarti, Jumat-Sabtu (19-20/12/2025)....

Ternyata Ini Alasan Ribuan Mata Terpaku pada Panggung Disabilitas di Solo.

Soloevent.id - Kesenian tidak memandang batas yang berarti seni dapat diterima dan dilakukan oleh...

Konser “Gamelan Adi Kaloka: Merayakan Keragaman Nusantara”, sebuah konser kolaboratif seniman gamelan.

Soloevent.id - Tak kurang dari 175 talenta seni terlibat dalam sebuah pergelaran seni karawitan...