Friday, January 23, 2026
spot_img
HomeSeni dan Budaya1 Juta Rupiah Menanti Cosplayer Kreatif

1 Juta Rupiah Menanti Cosplayer Kreatif

Published on

- Advertisement -spot_img

COSPLAY-COMPETITION-01

 

Soloevent.id – Suka sama hal-hal berbau Jepang, cosplay misalnya? Kalau kamu suka cosplay, sepertinya bisa mampir ke Wime Cosplay Competition yang bakal diadakan di Hartono Mall Solo, Minggu (29/10/2017).

 

Acara yang dihelat Winpii Anime Distro dan Japanholic Solo Community ini mengajak kamu yang suka jejepangan untuk mengasah kreativitas menjadi cosplayer terbaik. Kalau tertarik mengikuti event ini, kamu tak perlu merogoh dompet karena biaya pendaftaran dijamin gratis.

 

Ada dua agenda di Wime Cosplay Competition, yaitu Cosplay Compettion dan Cosplay Parade alias Coswalk. Buat peserta Cosplay Competition hanya perlu mengumpulkan background music (BGM) kepada panitia. Kalau cuma kepingin ikut Cosplay Parade, kamu cukup mendaftar ke penyelenggara.

 

Pendaftaran masih dibuka sampai hari-H hingga jam 11.00 WIB. Pengumpulan BGM dilakukan dari pukul 10.00-11.00 WIB. Kalau mau daftar ke mana, sih? Kamu bisa menghubungi 085728839578 (Adam) atau 08572807850 (Roka) via WhatsApp.

 

Nah, nantinya para peserta bakalan dinilai oleh tiga cosplayer profesional yang ditunjuk sebagai dewan juri. Mereka adalah Dharma Setiawan, Recca Ishida, dan juga Violetta selaku official cosplayer dari Winpii Anime Distro.

 

Apabila kamu memenangi Cosplay Competition, panitia menyediakan hadiah uang senilai 1 juta Rupiah untuk juara 1 dan 700 ribu Rupiah buat juara kedua. Sedangkan tiga pemenang Coswalk memperoleh merchandise.

 

Tak hanya bisa nonton aksi para cosplayer, Wime Cosplay Competition juga mengundang tiga bintang tamu, yaitu Momiji Velvet (idol group dari Yogyakarta) dan dua idol group asal Kota Solo, Rose Metal dan Iqus.

 

Lewat event ini, Ketua Japanholic Solo Community, Adam Iskandarsyah, berharap bisa meningkatkan kreativitas cosplayer di Solo Raya. “Sehingga bisa berprestasi di ajang serupa di tingkat yang lebih besar, nasional bahkan internasional,” ujar Adam dalam keterangan tertulisnya yang diterima Soloevent.

 

Public Relation Winpii Anime Distro, Winda Nugraha, menambahkan, selain menjadi wadah kreativitas cosplayer, Wime Cosplay Competition ini juga jadi ajang untuk memanjakan customer Winpii Anime Distro yang sebagian besar menyukai acara cosplay maupun jejepangan.

 

 

Penulis: Reza Kurnia Darmawan

Foto: ilustrasi (dokumentasi Soloevent)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Mix or Match: Cara Agra Rooftop Alila Solo Temukan Identitas Rasa Kamu Lewat Koktail

Agra Rooftop, bar rooftop tertinggi di kota Surakarta yang berlokasi di lantai 29 hotel...

Vibe Pasar Gede Beda Banget! Solo Di waktu Malam : Spot Nongkrong Klasik yang Lagi Hits

Soloevent.id - Kota Solo emang ada aja gebrakannya yang baru, selain menghadirkan berbagai acara...

The Sunan Hotel Solo Hadirkan Red Lantern Buffet

The Sunan Hotel Solo kembali menghadirkan pengalaman kuliner tematik melalui Red Lantern Buffet, sebuah...

More like this

Wayang Kok Bahas Bullying? Begini Cara Karang Taruna Baluwarti “Menyentil” Anak Muda Zaman Now!

Soloevent.id - Festival Pucakawarti Vol.3 Baluwarti digelar di depan Kantor Kelurahan Baluwarti, Jumat-Sabtu (19-20/12/2025)....

Ternyata Ini Alasan Ribuan Mata Terpaku pada Panggung Disabilitas di Solo.

Soloevent.id - Kesenian tidak memandang batas yang berarti seni dapat diterima dan dilakukan oleh...

Konser “Gamelan Adi Kaloka: Merayakan Keragaman Nusantara”, sebuah konser kolaboratif seniman gamelan.

Soloevent.id - Tak kurang dari 175 talenta seni terlibat dalam sebuah pergelaran seni karawitan...