Tuesday, March 11, 2025
spot_img
HomeMusikCatat! 14 Mei 2016 Agnez Mo Gelar Konser Di Alila Solo Hotel

Catat! 14 Mei 2016 Agnez Mo Gelar Konser Di Alila Solo Hotel

Published on

spot_img
spot_img

CATAT! 14 MEI 2016 AGNEZ MO GELAR KONSER DI ALILA SOLO HOTEL

Soloevent.id – Kamu penggemar Agnes Monica? Mei mendatang sepertinya kamu bakal bahagia soalnya berkesempatan melihat live performance sang idolamu. Ya, Agnez Mo akan manggung di Solo pada 14 Mei 2016. Biduan nan energik itu bakal tampil dalam sebuah konser tunggal bertajuk Agnez Mo Live in Concert yang dihelat di Grand Ballroom Alila Solo Hotel.

So, buat kamu yang ngaku NEZindaCLUB, event ini pastinya enggak boleh dilewatkan. Karena jarang banget Agnes menggelar konser tunggalnya di Solo. Terakhir kali dia tampil di kota ini pada malam pergantian tahun 2010 ke 2011.

Baca juga : Detail Harga Tiket  Agnez Mo Live in Concert

Dalam konser tunggalnya Mei mendatang, kira-kira Agnez Mo mau menampilkan apa, ya?

Events Marketing Executive Alila Solo Hotel, Tesa Pujiastuti, menuturkan, Agnez Mo bakalan tampil selama satu jam dan direncanakan membawakan delapan lagu hitsnya. “Agnez tampil diiringi band-nya. Ia juga mengajak dancers-nya buat memeriahkan penampilan,” terang Tesa saat ditemui Soloevent di Alila Solo Hotel, Sabtu (2/4/2016).

Agnez Mo Live in Concert bakalan berlangsung spesial dan eksklusif. Penyanyi kelahiran 1 Juli 1986 itu sengaja diundang oleh Alila Solo Hotel untuk menghibur NEZindaClub Kota Bengawan. Tesa mengutarakan, konser ini bukan rangkaian tur Agnez Mo. “Kami yang menginginkan dia konser di sini. Kami udah ngontak manajemennya sejak jauh-jauh hari. Ketika kami tawarkan, mereka menyetujui,” katanya.

Ingin memuaskan para pecinta Agnes adalah alasan Alila Solo Hotel mengundang pelantun “Coke Bottle” tersebut. Tesa membeberkan, sejak isu konser Agnez Mo di Kota Solo disebar, respon para fans Agnes sangat bagus. “Mereka antusias sekali. Dari 1.440 tiket yang disediakan, sudah terjual 400,” ungkap Tesa.

Agnez Mo Live in Concert akan menambah daftar penyanyi papan atas yang menggelar pertunjukan musik di Alila Solo Hotel. Sebelumnya, hotel pendatang baru di Kota Solo ini pernah disinggahi oleh Tompi, Afgan, Be 3, RAN, Michael Learns to Rock, Christian Bautista, dan lain-lain.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Peringati 41 Tahun Anniversary, Pengembang Perumahan Fajar Group Beri Promo Menarik

Soloevent.id - Fajar Grup sebagai salah satu developer terkemuka di Kota Solo baru saja...

Ramada Suites Hotels Tawarkan Menu Paket Ramadan “Jelajah Rasa”

Soloevent.id - Momen berbuka puasa bersama keluarga, teman atau komunitas kini semakin spesial dengan...

More like this

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Nguber Drummer Street Jam Bareng Musisi Ramaikan Koridor Gatsu Solo

Soloevent.id - Event Nguber Drummer digelar di Kota Solo tepatnya Koridor Gatsu Solo, Sabtu...

Perayaan Tahun Baru Kota Solo Hadirkan 12 Panggung Hiburan

Soloevent.id - Malam pergantian tahun di Kota Solo terasa sangat meriah pada Selasa malam...