Soloevent.id – Kota Solo menjadi kota ke-19 yang disambangi dalam Konser 30 Tahun Dewa 19. Ini menjadi konser dengan formasi lengkap bangkitnya Dewa 19 setelah sebelumnya sempat vakum. Dewa 19 tampil dengan vokalis lengkap seperti Ello, Virzha, Once Mekel dan Ari Lasso. Tak ketinggalan pula penampilan tiga drummer andalan yaitu Tyo Nugros, Agung Yudha Asmara dan Muhammad Iqbal.
Konser Dewa 19 di Edutorium KH. Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Solo (UMS), Sabtu (26/11/2022) sukses obati kerinduan Baladewa dan Baladewi Soloraya. Mereka membawakan hampir semua lagu hits milik Dewa 19, mulai dari album pertama hingga single terakhir yang dikeluarkan Dewa 19 yaitu Juliette. Dalam konser, ada 30 lagu yang dibawakan seperti “Kangen”, “Elang”, “Pupus”, “Roman Picisan”, “Kirana”, “Risalah Hati”, “Separuh”, “Nafas” dan “Aku Disini Untukmu”.
Enggak hanya itu, dalam konser selama 3 jam tersebut band yang digawangi Ahmad Dhani banyak membawakan lagu lawas dari album awal band Dewa 19. “Kita membawakan 30 lagu. Tidak semua lagu terkenal kita bawakan. Mohon maaf yang bukan penggemar Dewa, lagu ini khusus untuk Baladewa sejati. Judulnya Still I’m Sure We’ll Love Again,” ujar Ahmad Dhani diatas panggung, Sabtu (26/11/2022).
Konser malam itu, juga ada bintang tamu kejutan. Wulan Jameela tampil membawakan beberapa lagu seperti Wonderwomen dan Makhluk Tuhan Paling Sexy. Ia juga berduet dengan Ahmad Dhani membawakan lagu “Sedang Ingin Bercinta”.
Lalu, ada juga penampilan Nisaku. Penyanyi asal Solo jebolan D’Academy Indosiar. Ia pernah tampil dalam perhelatan Tribute To Dewa19 melalui live streaming channel Youtube Video Legend milik Ahmad Dhani. Dalam konser Dewa 19 Nisaku berduet dengan Wulan Jamela.