Wednesday, April 23, 2025
spot_img
HomeWisataAda Pasar Jadul di Balekambang, Transaksinya Pakai Uang Kayu

Ada Pasar Jadul di Balekambang, Transaksinya Pakai Uang Kayu

Published on

- Advertisment -spot_img
spot_img

Soloevent.id – Kepingin berburu kuliner tradisional dalam satu tempat? Sepertinya kamu bisa mampir di Taman Balekambang. Pada 25-27 Oktober 2019 bakalan ada Pasar Seni Balekambang yang menjajakan aneka makanan tradisional, seperti nasi liwet, gulali, bakmi toprak, dan banyak lagi.

Selain jajanan, di sana juga tersedia mainan tradisional. Ada juga stan yang menjual barang-barang seni yang mungkin bisa menambah koleksimu.

Ketua Koordinator Acara Pasar Seni Balekambang 2019 Aris mengatakan tahun ini Pasar Seni Balekambang dikonsep seperti pasar jadul. “Kami menggandeng usaha kecil menengah lokal yang belum mempunyai brand. Selain itu, akan ada pasar hidroponik juga berupa tanaman-tanaman,” ujarnya ketika dijumpai Soloevent di Taman Balekambang, Selasa (15/10/2019). Total ada 40 UKM yang ikut meramaikan event ini.

Aris menambahkan yang unik dari penyelenggaraan Pasar Seni Balekambang tahun ini adalah setiap transaksi wajib menggunakan uang kayu. Jadi, pengunjung yang ingin berbelanja harus menukarkan uang Rupiah dengan uang kayu terlebih dulu.



Pasar Seni Balekambang diadakan untuk merayakan hari ulang tahun Taman Balekambang, sekaligus mengangkat UKM lokal dan menjadi wadah pertunjukan seni. Tema yang diambil kali ini yaitu “Merajut Budaya Nusantara”. “Dengan tema tersebut diharapkan masyarakat bisa paham dan melestarikan budaya daerah masing-masing,” tutur Aris.

Pasar Seni Balekambang tidak dikenai tiket masuk dan terbuka untuk umum. Acara diselenggarakan mulai jam 09.00-22.00 WIB.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Laras Hati Mangkunegaran: Memperkuat Anak Muda dengan Budaya

Dalam rangka peringatan hari jadi ke-268 Mangkunegaran, konser musik Laras Hati Mangkunegaran digelar di...

Perkuat Peran Lokananta, Danareksa Luncurkan Album Kompilasi Bintang Muda Lokananta Vol.1

Soloevent.id - PT Danareksa (Persero) atau Holding BUMN Danareksa melalui PT Perusahaan Pengelola Aset...

Cocoland Xperience, Wahana Bermain dan Edukasi Anak Hadir di The Park Mall Solo

Soloevent.id - Taman bermain anak atau playground Cocoland hadir di The Park Mall Solo...

More like this

Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Saat Berlibur di Solo Safari

Soloevent.id - Solo Safari merupakan objek wisata berbentuk kebun binatang yang terletak di Jl....

Upacara Mantenan, Peluang Baru Untuk Mengembangkan Wisata Budaya di Solo

Soloevent.id - Ada sesuatu yang istimewa dalam perhelatan pernikahan yang digelar di Gedung Sasana...

Grojogan Sewu Tawangmangu Fasilitasi Wisatawan Lansia

Soloevent.id - Grojogan Sewu adalah objek wisata alam berupa air terjun yang terletak Desa...