Friday, March 7, 2025
spot_img
HomePameranMahasiswa Desain Interior Se-Indonesia Ngumpul di Kota Solo

Mahasiswa Desain Interior Se-Indonesia Ngumpul di Kota Solo

Published on

spot_img
spot_img

Soloevent.id – Kota Solo menjadi tuan rumah Temu Karya Mahasiswa Desain Interior (TKMDI) ke-14. Acara diselenggarakan di Kampus II Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Rabu-Jumat (18-20/10/2019).

TKMDI merupakan program dua tahunan yang diikuti perguruan tinggi se-Indonesia yang memiliki Program Studi atau Jurusan Desain Interior. “Program ini mempunyai tujuan sebagai studi banding karya antarmahasiswa. Jadi, kami bisa bertukar pikiran tentang karya desain interior ini, apa yang kurang dari karya kami dan kami juga bisa menilai kekurangan karya mereka,” ujar Zidan salah satu panitia TKMDI 14.

Ada 26 delegasi yang mengikuti acara ini, antara lain Universitas Mercubuana, Institut Kesenian Jakarta, Universitas Indonesia, Universitas Tarumanegara, Sekolah Tinggi Desain Interstudi, Institut Teknologi Bandung, Telkom University, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, dan banyak lagi.

Zidan menambahkan untuk bisa ikut dalam acara ini ada beberapa tahapan, seperti harus lulus dari karya tinjauan terlebih dulu. Setelah itu baru bisa menjadi anggota Himpunan Mahasiswa Desain Interior.

Dengan acara ini diharapkan kelak para peserta bisa menjadi desainer-desainer interior terkemuka yang dapat membantu mempromosikan sekaligus menggunakan produk-produk penunjang interior serta dapat menjadi rekan kerja.

Acara TKMDI sudah dibuka di hari pertama oleh Rektor Insitut Seni Indonesia Surakarta Dr. Guntur, M.Hum di Pendhapa GPH Joyokusumo, Kampus I ISI Surakarta. Dalam sambutanya, Rektor mengungkapkan bahwa pada hakikatnya, desain adalah pemecah masalah. “Kita punya sejarah arsitektur yang begitu membanggakan seperti Candi Borobudur, demikian juga mestinya dibidang interior,” ujarnya.



TKMDI 14 tidak hanya memamerkan karya saja, ada kegiatan-kegiatan yang digelar, seperti seminar, workshop, ekskursi, produk knowledge, dan material expo. Acara ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan seni dan bazar makanan.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Peringati 41 Tahun Anniversary, Pengembang Perumahan Fajar Group Beri Promo Menarik

Soloevent.id - Fajar Grup sebagai salah satu developer terkemuka di Kota Solo baru saja...

Ramada Suites Hotels Tawarkan Menu Paket Ramadan “Jelajah Rasa”

Soloevent.id - Momen berbuka puasa bersama keluarga, teman atau komunitas kini semakin spesial dengan...

Berbuka Puasa di Solo Paragon Hotel & Residences Berkesempatan Umrah Gratis

Soloevent.id - Menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Solo Paragon Hotel & Residences...

More like this

Pameran Produk UMKM Unggulan Kelurahan Sambut Hari Jadi Kota Solo

Soloevent.id - Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Solo yang ke-280 tahun, Dinas Koperasi...

Prodi Fotografi ISI Surakarta Gelar Pameran Fotografi Bertema Cravial

Soloevent.id - Program Studi Fotografi Institut Seni Indonesia Surakarta menggelar pameran seni fotografi di...

Promo Fajar Group di Pameran REI EXPO 2024 : Beli Rumah Bonus Mobil Listrik

Soloevent.id - Pameran properti terbesar di Soloraya bertajuk REI EXPO 2024 digelar di Solo...