Wednesday, April 23, 2025
spot_img
HomeSeni dan BudayaSeniman-Seniman Muda Ramaikan Panggung SIPA 2019

Seniman-Seniman Muda Ramaikan Panggung SIPA 2019

Published on

- Advertisment -spot_img
spot_img

Soloevent.id – Solo International Performing Arts (SIPA) bakal diselenggarakan lagi tahun ini. Edisi kesebelas SIPA diadakan 5-7 September 2019 mendatang di Benteng Vastenburg.

SIPA 2019 bakalan menampilkan 80% pertunjukan seni tari serta 20% pementasan musik dan teater. Tak hanya komunitas lokal, delegasi mancanegara juga dilibatkan. Porsinya adalah 10 penampil dalam negeri dan 10 dari luar.

Tahun ini, tema yang diangkat adalah “Art as Social Action”. Artinya pergelaran seni diharapkan bisa menjadi agen perubahan yang dapat mengubah lini kehidupan, mulai dari sosial, masyarakat, dan berbagai lini lainnya.

Ditemui Soloevent dalam Rapat Koordinasi  Sinergi tingkat Provinsi Jawa tengah di Alana Hotel and Convention Center Solo, Senin (29/4/2019), perwakilan panita SIPA Naim Rizal mengatakan yang spesial dari pergelaran kali ini adalah dilibatkannya seniman-seniman muda yang berumur di bawah 30 tahun. “Alasan dipilihnya penampil-penampil muda karena perubahan itu diawali dari generasi muda,” terangnya.

Ikon SIPA 2019 juga dipilih dari tokoh muda Solo yang inspiratif dan memiliki semangat jiwa muda yang besar. Rencananya ikon tersebut bakal dikenalkan kepada masyarakat setelah Hari Raya Idul Fitri.

Naim menambahkan sejauh ini ada beberapa penampil yang sudah melakukan konfirmasi kedatangannya di SIPA 2019. Penampil-penampil tersebut dikurasi oleh Direktur SIPA Irawati Kusumorasri dibantu oleh seniman tari Eko Supriyanto atau yang dikenal dengan Eko Pece.



Tahun ini, Solo International Performing Arts dinobatkan lagi dalam top 10 events di Jawa Tengah oleh Kementerian Pariwisata.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Laras Hati Mangkunegaran: Memperkuat Anak Muda dengan Budaya

Dalam rangka peringatan hari jadi ke-268 Mangkunegaran, konser musik Laras Hati Mangkunegaran digelar di...

Perkuat Peran Lokananta, Danareksa Luncurkan Album Kompilasi Bintang Muda Lokananta Vol.1

Soloevent.id - PT Danareksa (Persero) atau Holding BUMN Danareksa melalui PT Perusahaan Pengelola Aset...

Cocoland Xperience, Wahana Bermain dan Edukasi Anak Hadir di The Park Mall Solo

Soloevent.id - Taman bermain anak atau playground Cocoland hadir di The Park Mall Solo...

More like this

Taman Balekambang Solo jadi Venue Wisata Malam Pertunjukan Sendratari

Soloevent.id - Salah satu tontonan budaya yang sayang untuk dilewatkan saat berada di Kota...

Opera Bakdan Neng Sala 2025 Pentaskan Kisah Cinta di Bawah Rembulan

Soloevent.id - Opera Bakdan Neng Sala kembali digelar di Halaman Balaikota Solo, Kamis (3/4/2025)....

Tarian Topeng Ireng Jadi Sajian Gebyar Bakdan di Taman Balekambang

Soloevent.id - Kota Solo menjadi salah satu kota tujuan mudik yang paling ramai. Selain...