Saturday, October 11, 2025
spot_img
HomeBisnisRayakan Ulang Tahun Pertamanya, Solopos TV Dan The Park Mall Gelar Community...

Rayakan Ulang Tahun Pertamanya, Solopos TV Dan The Park Mall Gelar Community Battle

Published on

- Advertisement -spot_img

com battle__

Dalam rangka memeriahkan perayaan ulangtahun pertamanya, Solopos TV bekerjasama dengan The Park Shopping Mall menyelenggerakan sebuah acara bertajuk Community Battle, Minggu (11/1/2015). Perhelatan yang bertempat di area Central Park The Park Shopping Mall ini akan menjadi ajang kebolehan dari komunitas-komunitas di seantero Solo Raya.

Sebanyak 30-an peserta bakal memberikan penampilan terbaiknya di hadapan tiga juri yang berasal dari kalangan wartawan, seniman muda, dan pegiat seni. Selama rentang lima menit, kontestan diharuskan membawakan performa yang atraktif, menarik, serta orisinal. Jika ketiga hal tersebut dapat dipenuhi, peserta berhak melaju ke babak 20 besar dan berkesempatan mendapatkan predikat sebagai Juara Favorit.

Para peserta yang dinobatkan menjadi tiga komunitas terbaik berdasarkan perolehan jumlah likes terbanyak, akan memperoleh hadiah uang tunai sebesar Rp 1.500.000,00 (Juara Favorit I), Rp 1.000.000,00 (Juara Favorit II), dan Rp 750.000,00 (Juara Favorit III).

Selain Pesta Aksi Komunitas, gelaran tersebut melombakan pula Kompetisi Tweetpict Terbaik dan Kompetisi Suporter Terheboh. Tidak hanya aksi komunitas-komunitas saja yang ditampilkan,. Dalam event yang berlangsung dari pukul 10.00-15.00 WIB ini juga bakal dibagikan tips dan trik berkendara mobil dan slalom yang aman.

Menurut Public Relation Staff The Park Mall Solo Baru, Tiwik Widowati, dengan digelarnya Community Battle diharapkan dapat menjadi wadah berkegiatan positif bagi para komunitas, “Acara ini juga menjadi tempat bertukar informasi antar komunitas di Solo Raya,” tutur Tiwik dalam siaran persnya.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Artikel Populer

Artikel Terbaru

The Sunan Hotel Solo Hadirkan “French Gastronomy Festival”

Soloevent.id - The Sunan Hotel Solo kembali menghadirkan pengalaman kuliner istimewa bagi para pecinta...

Solo Batik Fashion 2025 Sukses Digelar di Taman Balekambang Solo, Tampilkan 8 Desainer Ternama

Soloevent.id - Merayakan Hari Batik Nasional, Kota Solo kembali menggelar acara Solo Batik Fashion...

Solo Batik Fashion 2025 Hadirkan Konsep Berbeda Selama Tiga Hari

Soloevent.id - Solo Batik Fashion (SBF) 2025 kembali digelar di Bale Pangenggar Taman Balekambang...

More like this

The Sunan Hotel Solo Hadirkan “French Gastronomy Festival”

Soloevent.id - The Sunan Hotel Solo kembali menghadirkan pengalaman kuliner istimewa bagi para pecinta...

Solo Batik Fashion 2025 Sukses Digelar di Taman Balekambang Solo, Tampilkan 8 Desainer Ternama

Soloevent.id - Merayakan Hari Batik Nasional, Kota Solo kembali menggelar acara Solo Batik Fashion...

The Sunan Hotel Solo Gelar Event Wedding Showcase, Tawarkan Pilihan Paket Pernikahan Impian

Soloevent.id - Hari pernikahan adalah momen paling berharga yang dinantikan setiap pasangan. Sementara untuk...