Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeSeni dan BudayaKain-Kain Nusatara Bakal Dipamerkan di Puro Mangkunegaran

Kain-Kain Nusatara Bakal Dipamerkan di Puro Mangkunegaran

Published on

spot_img
spot_img

Soloevent.id – Beberapa hari lagi, Puro Mangkungeran bakal menggelar Mangkunegaran Jazz Festival 2019 di Pamedan Puro Mangkunegaran. Event ini merupakan penggambaran akulturasi budaya modern dan tradisional.

Selain konser musik yang bakal diadakan tanggal 30 Maret, mulai satu hari sebelumnya akan ada Festival Kain Nusantara. Apa itu?

Di dalam festival itu bakal ada pameran, workshop, dan seni pertunjukan yang mengangkat kain-kain Nusantara. Misalnya, lukis kain di atas air oleh Komunitas Bina Hasta; Upcycle Zero Waste dari produksi tenun stagen di Moyudan, Sleman, oleh Amber Kusuma; kain ecoprint oleh Debora Ninik; tas berbahan baku goni dari limbah kain tradisi oleh Soeratmi; pesona kain perca dari Bandung; ragam desain wastra Nusantara oleh desainer Dian Oerip; dan lain-lain.

Kalau mau tanya-tanya soal kain Nusantara, bisa juga. Soalnya ada perajin-perajin kain Nusantara yang bakalan dihadirkan. Seperti pembuatan benang sutra; pameran kain songket Jembrana, kain batik Enjang Pelangi (Ngawi), Tenun Indigo Ikat Nature Dye, Leksa Ganesha Batik, tenun Umalalu NTT, tenun Bajawa (Flores), Kain Toraja, Tenun Sika, batik tulis Solo, batik Pekalongan, lurik Klaten, dan sutera singkong.

Koordinator Program Festival Kain Nusantara Heru Mataya menjelaskan pameran bakal diikuti 19 peserta terpilih yang akan memamerkan dan memberikan workshop tentang kain Nusantara kepada para pengunjung.

“Ini juga bertujuan untuk menumbuhkan spirit bersama dalam merawat dan melestarikan kain tradisi Indonesia sebagai warisan budaya. Selain itu juga sebagai inspirasi untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam pengembangan kain tradisi Indonesia,” terangnya saat jumpa pers di Pendhapa Puro Mangkunegaran.



Pameran dan workshop akan digelar di Pendhapa Puro Mangkunegaran selama berlangsungnya Mangkunegaran Jazz Festival. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Momen Natal dan Tahun Baru di Alila Hotel Solo Bakal Seru, Ini Acara Menariknya

Soloevent.id – Persiapan merayakan momen tahun baru 2025 bersama keluarga dan kolega makin kentara....

International Mask Festival 2024 Hari Kedua Ada Tarian Ma’juja

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 kembali digelar pada Jumat-Sabtu (15-16/112024) di Pendhapi Gedhe...

International Mask Festival 2024 Ditutup Oleh Fanny Seogi

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 hari ke-2 (16/11/24) telah digelar di Pendhapi...

More like this

International Mask Festival 2024 Hari Kedua Ada Tarian Ma’juja

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 kembali digelar pada Jumat-Sabtu (15-16/112024) di Pendhapi Gedhe...

International Mask Festival 2024 Ditutup Oleh Fanny Seogi

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 hari ke-2 (16/11/24) telah digelar di Pendhapi...

International Mask Festival 2024 “The Beauty of Solidarity” Resmi Dibuka

Soloevent - International Mask Festival (IMF) 2024 resmi digelar Jumat malam (15/11/24) di Pendhapi...