Soloevent.id – Sekitar 120-an stan ramaikan Solo Trade Expo 2019. Stan-stan itu berasal dari berbagai bidang usaha, seperti fashion, kuliner, aksesoris, hingga otomotif. Acara yang digelar oleh Dinas Perdagangan Kota Surakarta itu bertujuan untuk memamerkan produk-produk unggulan dari UMKM binaan dinas, BUMN, BUMD, dan swasta sekaligus membantu pengembangan usaha mikro kecil menengah (UMKM).
“Solo Trade Expo juga bertujuan menjadi salah satu solusi pengurangan pengangguran angkatan kerja di perkotaan sebagai tenaga kerja di sektor nonformal,” terang Kepala Dinas Perdagangan Kota Surakarta Heru Sunardi.
Acara yang diselenggarakan tanggal 28 November-1 Desember 2019 di Balai Kota Surakarta itu berkonsep ekspo, edukasi, dan hiburan. Setiap harinya ada acara berbeda, mulai dari sosialisasi dan konsultasi terkait UMKM, produk industri rumah tangga (PIRT), dan Hak Paten Merk. Selain itu, juga terdapat lomba mewarnai pola batik oleh anak TK dan SD, peragaan busana, bakti sosial, dan live music. Bintang tamu yang akan hadir, yakni Putri Ariani (penyanyi theme song Asian Para Games 2018) dan Joy The Voice Kids Indonesia. Sebagai penutup, bakalan ada band reggae, Souljah.
Solo Trade Expo tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena ada pelatihan marketing online/reseller yang sudah diselenggarakan pada 18 November dan dihadiri 150 peserta. Dari pelatihan marketing online tersebut diharapkan terbentuk reseller yang akan membantu penjualan UMKM.