Monday, March 10, 2025
spot_img
HomeSeni dan BudayaKain-Kain Nusatara Bakal Dipamerkan di Puro Mangkunegaran

Kain-Kain Nusatara Bakal Dipamerkan di Puro Mangkunegaran

Published on

spot_img
spot_img

Soloevent.id – Beberapa hari lagi, Puro Mangkungeran bakal menggelar Mangkunegaran Jazz Festival 2019 di Pamedan Puro Mangkunegaran. Event ini merupakan penggambaran akulturasi budaya modern dan tradisional.

Selain konser musik yang bakal diadakan tanggal 30 Maret, mulai satu hari sebelumnya akan ada Festival Kain Nusantara. Apa itu?

Di dalam festival itu bakal ada pameran, workshop, dan seni pertunjukan yang mengangkat kain-kain Nusantara. Misalnya, lukis kain di atas air oleh Komunitas Bina Hasta; Upcycle Zero Waste dari produksi tenun stagen di Moyudan, Sleman, oleh Amber Kusuma; kain ecoprint oleh Debora Ninik; tas berbahan baku goni dari limbah kain tradisi oleh Soeratmi; pesona kain perca dari Bandung; ragam desain wastra Nusantara oleh desainer Dian Oerip; dan lain-lain.

Kalau mau tanya-tanya soal kain Nusantara, bisa juga. Soalnya ada perajin-perajin kain Nusantara yang bakalan dihadirkan. Seperti pembuatan benang sutra; pameran kain songket Jembrana, kain batik Enjang Pelangi (Ngawi), Tenun Indigo Ikat Nature Dye, Leksa Ganesha Batik, tenun Umalalu NTT, tenun Bajawa (Flores), Kain Toraja, Tenun Sika, batik tulis Solo, batik Pekalongan, lurik Klaten, dan sutera singkong.

Koordinator Program Festival Kain Nusantara Heru Mataya menjelaskan pameran bakal diikuti 19 peserta terpilih yang akan memamerkan dan memberikan workshop tentang kain Nusantara kepada para pengunjung.

“Ini juga bertujuan untuk menumbuhkan spirit bersama dalam merawat dan melestarikan kain tradisi Indonesia sebagai warisan budaya. Selain itu juga sebagai inspirasi untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam pengembangan kain tradisi Indonesia,” terangnya saat jumpa pers di Pendhapa Puro Mangkunegaran.



Pameran dan workshop akan digelar di Pendhapa Puro Mangkunegaran selama berlangsungnya Mangkunegaran Jazz Festival. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Peringati 41 Tahun Anniversary, Pengembang Perumahan Fajar Group Beri Promo Menarik

Soloevent.id - Fajar Grup sebagai salah satu developer terkemuka di Kota Solo baru saja...

Ramada Suites Hotels Tawarkan Menu Paket Ramadan “Jelajah Rasa”

Soloevent.id - Momen berbuka puasa bersama keluarga, teman atau komunitas kini semakin spesial dengan...

More like this

Pertunjukan Adheging Kutha Sala The Story of Pakubuwono II Dikemas Modern

Soloevent.id - Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Solo yang ke- 280, Pemerintah Kota...

Rangkaian Tinggalan Jumenengan Mangkoenagoro Kaping 3 Gelar Wayang Kulit

Soloevent.id - Pagelaran Wayang Kulit Babad Kartasura digelar pada Sabtu malam (8/2/2025) di Pamedan...

Perayaan Imlek Kota Solo Gelar Bazar UMKM dan Perahu Wisata di Kawasan Pasar Gedhe

Soloevent.id - Tahun Baru Imlek Kota Solo selalu meriah setiap tahunnya. Banyak agenda kegiatan...