Friday, January 23, 2026
spot_img
HomeSeni dan BudayaKirab Malem Selikuran Keraton Surakarta Bagikan 1.000 Nasi Tumpeng

Kirab Malem Selikuran Keraton Surakarta Bagikan 1.000 Nasi Tumpeng

Published on

- Advertisement -spot_img

Soloevent.id – 10 hari terakhir di bulan Ramadan disebut menjadi waktu turunnya lailatul qadar yakni satu malam yang punya keutaman seribu bulan.

Untuk memperingatinya, Keraton Kasunan Surakarta bakal mengadakan prosesi malem selikuran yang dilaksanakan pada Selasa (5/6/2018) malam. Kirab ini akan diawali dari Keraton Surakarta dan berakhir di Taman Sriwedari.

Peserta kirab bakalan memanggul 1.000 nasi tumpeng yang diwadahi dalam beberapa anta cantaka (wadah berwarna cokelat yang terbuat dari kayu). Selain itu ada juga lampu-lampu ting yang bakal dinyalakan saat kirab.

Pengageng Parentah Karaton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, KGPH Dipoksumo, menyebut jumlah lampu ting yang dikirab masih dalam penghitungan. Keraton Surakarta bekerja sama dengan Kelurahan Baluwarti dalam penyediaan lampu ting.

Menurut Gusti Dipo – sapaan KGPH Dipokusumo, kirab malem selikuran yang penuh gemerlap lampu ting menggambarkan napak tilas penyambutan sahabat Rasulullah Muhammad SAW sehabis pulang dari Jabal Nur dengan membawa wahyu Lailatul Qadar.

Gusti Dipo berharap kirab malem selikuran bisa memberikan pembelajaran untuk masyarakat agar terus mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW.



Kirab malem selikuran biasanya diakhiri dengan dibagikannya 1.000 nasi tumpeng kepada masyarakat. Jumlah tersebut melambangkan keutamaan malam lailatul qadar. Sebelum dibagikan, nasi tumpeng tersebut didoakan oleh pemuka agama.

Karena konon makanan tersebut membawa berkah, maka sehabis didoakan, nasi tumpeng tersebut langsung habis menjadi rayahan warga.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Mix or Match: Cara Agra Rooftop Alila Solo Temukan Identitas Rasa Kamu Lewat Koktail

Agra Rooftop, bar rooftop tertinggi di kota Surakarta yang berlokasi di lantai 29 hotel...

Vibe Pasar Gede Beda Banget! Solo Di waktu Malam : Spot Nongkrong Klasik yang Lagi Hits

Soloevent.id - Kota Solo emang ada aja gebrakannya yang baru, selain menghadirkan berbagai acara...

The Sunan Hotel Solo Hadirkan Red Lantern Buffet

The Sunan Hotel Solo kembali menghadirkan pengalaman kuliner tematik melalui Red Lantern Buffet, sebuah...

More like this

Wayang Kok Bahas Bullying? Begini Cara Karang Taruna Baluwarti “Menyentil” Anak Muda Zaman Now!

Soloevent.id - Festival Pucakawarti Vol.3 Baluwarti digelar di depan Kantor Kelurahan Baluwarti, Jumat-Sabtu (19-20/12/2025)....

Ternyata Ini Alasan Ribuan Mata Terpaku pada Panggung Disabilitas di Solo.

Soloevent.id - Kesenian tidak memandang batas yang berarti seni dapat diterima dan dilakukan oleh...

Konser “Gamelan Adi Kaloka: Merayakan Keragaman Nusantara”, sebuah konser kolaboratif seniman gamelan.

Soloevent.id - Tak kurang dari 175 talenta seni terlibat dalam sebuah pergelaran seni karawitan...