Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeWhat's On SoloTransformers Park: Bangkai Truk yang Jadi Tempat Instagramable

Transformers Park: Bangkai Truk yang Jadi Tempat Instagramable

Published on

spot_img
spot_img

Soloevent.id – Beberapa remaja terlihat mempersiapkan “alat perang” untuk berburu foto. Teriknya matahari bukan hambatan, asal foto Instagramable didapatkan. Salah satu caranya, memanfatkan dumptruck tua sebagai background di area Transformers Park.

Dumptruck-dumptruck tua yang sudah purna tugas ini menjadi ikon baru bagi penggemar foto. Karena selain menawarkan nuansa klasik tempo dulu, sekaligus menghadirkan suasana robot ala film Transformers.

Selaku pengelola, Kepala Bagian Umum dan Perencanaan Perum Jasa Tirta I Bengawan Solo,  Achmad Yunus, mengatakan Transformers Park sedari awal memang ditujukan menjadi lokasi yang Instagramable.

“Kami punya tanah luas, setiap tahunnya ada PBB (pajak bumi dan bangunan) sebesar 1,3 M atas lahan yang kosong. Kenapa, kok, enggak kami improvment. Kami punya crane, kami pindahkan truk itu jadi satu tempat,” ungkapnya pada Soloevent, Rabu (7/3/2018).



Awalnya ia tidak menyangka mendapat sambutan bagus warga, terutama kaum milenial. Bahkan ada pengunjung yang datang dari luar Solo Raya. “Per harinya ada 200 pengunjung, kalau weekend bisa 500,” ungkap Yunus lagi.

Ada sekitar 48 dumptruck di Transformers Park. Pengunjung bebas mengambil foto dari sisi mana saja. Namun, karena dumptruck tersebut berusia cukup tua (keluaran tahun ’60-an) dan berkarat, tidak disarankan untuk menaikinya.

Untuk kamu yang mencari spot foto unik, Transformers Park yang berada di Pabelan, Sukoharjo, ini bisa jadi pilihan. Cukup membayar Rp5.000,00 kamu bisa berfoto ria dari pukul tujuh pagi hingga enam sore.

Yunus menerangkan, ke depannya, Transformers Park juga diproyeksikan menjadi tempat penyelenggaraan event, seperti kontes fotografi dan konser musik.”Sangat asyik saat truk-truk tersebut menjadi background panggung musik,” tuturnya.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Momen Natal dan Tahun Baru di Alila Hotel Solo Bakal Seru, Ini Acara Menariknya

Soloevent.id – Persiapan merayakan momen tahun baru 2025 bersama keluarga dan kolega makin kentara....

International Mask Festival 2024 Hari Kedua Ada Tarian Ma’juja

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 kembali digelar pada Jumat-Sabtu (15-16/112024) di Pendhapi Gedhe...

International Mask Festival 2024 Ditutup Oleh Fanny Seogi

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 hari ke-2 (16/11/24) telah digelar di Pendhapi...

More like this

Monumen Pers Menggelar Seminar Transformasi Museum Experience

Soloevent.id - Monumen Pers Kota Surakarta menggelar seminar Transforming Museum Experince Vol.1 di Hotel...

Karya Inovasi Organisasi Perangkat Daerah Dipamerkan di Balaikota Solo

Soloevent.id - Badan Riset dan Inovasi Daerah Kota Surakarta menggelar acara Inovasi Organisasi Perangkat...

Upacara Pembukaan Peparnas 2024 Berlangsung Meriah di Stadion Manahan Solo

Soloevent.id - Upacara Pembukaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 berlangsung meriah di Stadion Manahan Solo, Minggu...