Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeMusikJelang Paskah, Lima Grup Paduan Suara Bertanding Di Solo Paragon Mall

Jelang Paskah, Lima Grup Paduan Suara Bertanding Di Solo Paragon Mall

Published on

spot_img
spot_img

PADUAN SUARA SOLO PARAGON MALL

Soloevent.id – Menjelang momen Paskah, Solo Paragon Mall menyelenggarakan sebuah kompetisi paduan suara bertajuk Choir Competition #1: Wishing You Loads of Easter Joy, Minggu (2/4/2017), di Upper Galery Solo Paragon Mall.

Lomba ini diikuti lima peserta yaitu Paduan Suara Gereja Purbayan, Recis Cho SMA Regina Pacis Surakarta, Marina Choir Gereja Purbowardayan, Imanuel Choir KMK UNS, dan Paduan Suara St Perawan Maria Boyolali. Dalam kompetisi ini, peserta wajib membawakan lagu wajib “Ave Verum Corpus” karya W. A. Mozart dan satu lagu rohani pilihan peserta.

Staff Event Solo Paragon Mall, Pitra Christiawan, mengatakan, acara ini diadakan dalam rangka menyambut hari raya Paskah. “Makannya para peserta wajib membawakan lagu Ave Verum Corpus dan satu lagu rohani pilihan,” jelasnya kepada Soloevent. Setiap peserta diberikan partitur yang sudah ditetapkan oleh panitia dan wajib menyanyikan sesuai dengan lagu tersebut.

Sari Dasanta (Kepala Sekolah Yamaha Musik Indonesia), Edo (pelatih paduan suara dan pianis gereja) serta Agustinus Kris Widianto (anggota paduan suara Batavia Madrigal Singers) ditunjuk sebagai juri.

Imanuel Choir berhasil menyabet gelar “The Best Choir” dan “The Best Conductor” pada kompetisi ini. Paduan Suara Gereja Antonius Purbayan meraih “Best Song of Choir”, Recis Cho mendapatkan “Best Performance”, dan Marina Choir memperoleh “Best of Classic”.

Di akhir acara, Voca Erudita yang bertindak sebagai guest star tampil menghibur peserta dan pengunjung Solo Paragon Mall. Paduan Suara Mahasiswa dari Universitas Sebelas Maret Surakarta ini membawakan tiga lagu: “O Magnum Mysterium” karya Nicholas White, “Ave Verum Corpus” karya Javier Busto, dan “The Battle of Jericho” karya Moses Hogan.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Momen Natal dan Tahun Baru di Alila Hotel Solo Bakal Seru, Ini Acara Menariknya

Soloevent.id – Persiapan merayakan momen tahun baru 2025 bersama keluarga dan kolega makin kentara....

International Mask Festival 2024 Hari Kedua Ada Tarian Ma’juja

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 kembali digelar pada Jumat-Sabtu (15-16/112024) di Pendhapi Gedhe...

International Mask Festival 2024 Ditutup Oleh Fanny Seogi

Soloevent.id - International Mask Festival (IMF) 2024 hari ke-2 (16/11/24) telah digelar di Pendhapi...

More like this

Danareksa Reaktivasi Lokananta Records Melalui Program Bintang Muda Lokananta

Soloevent.id - Holding BUMN Danareksa kembali memberikan dukungan terhadap salah satu pilar bisnis Lokananta...

Artefac UNS 2024, Berhasil Jadi Tontonan Musik Yang Apik

Soloevent.id - Untuk kesekian kalinya Artefac UNS kembali dihadirkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis...

Festival Musik PROJEK-D VOL.3 Ditutup dengan Tulus

Soloevent.id - Festival musik PROJEK-D VOL.3 sukses digelar selama dua hari penyelenggaraan. Event ini...