Tuesday, March 11, 2025
spot_img
HomeSeni dan BudayaMat 2015 : Turun Lapangan Buat Cari Ide

Mat 2015 : Turun Lapangan Buat Cari Ide

Published on

spot_img
spot_img

TURUN LAPANGAN BUAT CARI IDE

150 karya ditampilkan dalam pameran Mimpi Akhir Tahun 9. Pameran perdana mahasiswa Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo angkatan 2015 ini, bertemakan “Asa dan Probabilitas Negeri Esok”.

Karya-karya tersebut dibuat sebagai perpanjangan tangan dari buah pikir masyarakat – terkhusus Kota Solo – tentang masa depan Indonesia. Jadi, sebelum peserta pameran menuangkan ide ke dalam media yang dipakai, mereka mengawalinya dengan turun lapangan. Pertanyaan-pertanyaan seputar gambaran Indonesia ke depannya, mereka ajukan.

“Kami melakukan eksperimen sosial dengan turun ke jalan. Kami tanya masyarakat, seperti apa sih masa depan Indonesia versi mereka. Jawaban-jawaban masyarakt itulah yang jadi dasar karya kami,” jelas Ketua Panitia Mimpi Akhir Tahun 9, Bobby Zarkasih, Jumat (18/12/2015), di Galeri Seni Rupa Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT), Solo.

Arena car free day (CFD) 6&13 Desember 2015 jadi tempat eksperimen sosial mereka. Public space yang digelar tiap Minggu tersebut dipilih karena masyarakat melebur jadi satu. “Di sana tidak ada perbedaan golongan. Semuanya netral,” kata Bobby.

Ia menambahkan, respon yang diberikan masyarakat beragam. Dari hasil yang didapat, kebanyakan warga beranggapan kondisi Indonesia di masa depan masih baik. Namun, tidak sedikit juga yang menilai sebaliknya. Sektor sosial, ekonomi, dan politik mendapat banyak sorotan dari masyarakat.

Sebagai mahasiwa DKV, lanjut Bobby, kegelisahan masyarakat tersebut harus diwujudkan dalam karya. “Karya-karya yang kami tampilkan tidak hanya ilustrasi. Ada juga wed, video, kaos, dan lainnya. Karya-karya di sini dibuat satir, supaya pengunjung bisa sadar kalau kita punya masalah ini,” jelas dia.

Mimpi Akhir Tahun 9 digelar Kamis-Sabtu (17-19/12/2015). Tiap tahun, event ini selalu diadakan, dan sudah jadi agenda wajib mahasiswa S1 DKV FSRD UNS.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Peringati 41 Tahun Anniversary, Pengembang Perumahan Fajar Group Beri Promo Menarik

Soloevent.id - Fajar Grup sebagai salah satu developer terkemuka di Kota Solo baru saja...

Ramada Suites Hotels Tawarkan Menu Paket Ramadan “Jelajah Rasa”

Soloevent.id - Momen berbuka puasa bersama keluarga, teman atau komunitas kini semakin spesial dengan...

More like this

Pertunjukan Adheging Kutha Sala The Story of Pakubuwono II Dikemas Modern

Soloevent.id - Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Solo yang ke- 280, Pemerintah Kota...

Rangkaian Tinggalan Jumenengan Mangkoenagoro Kaping 3 Gelar Wayang Kulit

Soloevent.id - Pagelaran Wayang Kulit Babad Kartasura digelar pada Sabtu malam (8/2/2025) di Pamedan...

Perayaan Imlek Kota Solo Gelar Bazar UMKM dan Perahu Wisata di Kawasan Pasar Gedhe

Soloevent.id - Tahun Baru Imlek Kota Solo selalu meriah setiap tahunnya. Banyak agenda kegiatan...