Thursday, November 13, 2025
spot_img
HomeBisnisHangatkan Badan Di Bulan April, Icipi Ayam Selimut Pedas

Hangatkan Badan Di Bulan April, Icipi Ayam Selimut Pedas

Published on

- Advertisement -spot_img

HANGATKAN BADAN DI BULAN APRIL, ICIPI AYAM SELIMUT PEDAS

Soloevent.id – Jenis olahan berbahan dasar daging ayam sangat familiar di lidah orang Indonesia. Memiliki kandungan vitamin yang tinggi untuk kesehatan, daging ayam seakan sudah menjadi kegemaran tersendiri bagi pecinta kuliner.

Bertepatan dengan musim hujan, yang mana asyik sekali bila dinikmati dengan masakan hangat. Executive Chef Novotel Solo, Chef Lilis Wahyudi mengkreasikan daging ayam yang dinamai “Ayam Selimut Pedas”. Olahan daging ayam ini dimasak dengan bumbu kuning, kemudian dipotong kecil lalu digoreng kering. Ditambah campuran tepung gandum dan telur yang membuat ayam semakin gurih. Untuk adonan selimut, dibuat dari telur dikocok lepas kemudian digoreng bersamaan dengan cabai dan kemangi hingga kering. Ayam Selimut Pedas dihadirkan bersama semangkuk sup sayuran dan nasi putih hangat dengan harga Rp45.000,++.

Selain main course, kreasi menu beverage juga hadir menghias menu bulan April. “Banana Oatmeal” adalah varian minuman sehat yang diracik dari berbagai macam buah-buahan. Perpaduan jambu, apel, perasan jeruk lemon, mentimun serta oatmeal lengkap dengan topping potongan buah pisang. “Banana Oatmeal” ini dibanderol harga Rp20.000++.

“Dengan harga yang sangat terjangkau, kami ingin mengenalkan beragam kuliner yang berbeda setiap bulannya. Menu April ini disajikan tak hanya untuk tamu menginap, namun juga seluruh masyarakat,” ujar Chef Lilis.

“Mango Profiteroles” turut menghiasi Sun Pastry Deli & Shop. Kue sus lembut khas Perancis dengan isian fla yang diolah bersama keju, susu cair, telur dan beragam bahan lainnya. Untuk mencicipi kue ini cukup dengan Rp7.500,++.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Artikel Populer

Artikel Terbaru

GUMREGAH! Sinema Akhir Tahun #10 ISI Solo: Seruan Bangkit Lewat Karya, Targetkan Panggung Internasional.

Soloevent.id - Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Program Studi (Prodi) Film Institut Seni...

Dekade Kreativitas: Sinema Akhir Tahun ke-10 ISI Surakarta Rayakan Inovasi Film!

Festival Film Sinema Akhir Tahun #10 resmi dibuka hari ini Rabu (12/11) di Teater...

Kirab Hajatan Ageng Jagalan 2025, Merawat Tradisi Budaya dan Angkat Potensi Kelurahan Jagalan

Soloevent.id - Kirab Hajatan Ageng (HAJ) Kelurahan Jagalan kembali digelar di Kelurahan Jagalan, Minggu...

More like this

Puncak Perayaan HUT Ke-12 The Park Mall: Batas Senja Bikin Penonton Solo Terhanyut!

Soloevent.id - The Park Mall Solo Baru menggelar perayaan Hari Ulang Tahun ke-12 dengan...

Merasakan Pengalaman Wellness Turism di Royal Surakarta Wellness Festival 2025

Soloevent.id - Royal Surakarta Wellness Festival digelar pada 1-30 November 2025 di Kota Solo....

Puncak Acara Milad Rapma FM ke-28 Hadirkan Panggung Gigs Musik di Hetero Space Solo

Soloevent.id - Komunitas radio Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Rapma FM baru saja menggelar perayaan...