Tuesday, March 25, 2025
spot_img
HomeMusikUniknya Orkes Porsiba, Padukan Musik Keroncong dengan Melayu

Uniknya Orkes Porsiba, Padukan Musik Keroncong dengan Melayu

Published on

spot_img
spot_img

Soloevent.id – Komunitas-komunitas musik keroncong dari berbagai kota di Indonesia ikut menyemarakkan Solo Keroncong Festival 2019 di Pendhapa Balai Kota Surakarta, Jumat-Sabtu (26-27/7/2019).

Mengangkat tema “Warna-warni Keroncong Nusantara”, penonton diajak menikmati kekayaan musik keroncong dari berbagai derah. Di tangan mereka, keroncong dipadukan dengan budaya lokal setempat.

Orkes Keroncong Porsiba salah satunya. Penggiat musik keroncong asal Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan ini membumbui musiknya dengan irama dan instrumen Melayu.

Tampil di Solo Keroncong Festival 2019, Porsiba kepingin mengenalkan musik keroncong yang khas dari Sumatera Selatan.

Vokalis Porsiba, Titis, mengatakan cukup sulit untuk memadukan dua musik berunsur beda. Seperti yang diketahui, musik Melayu identik dengan instrumen tabuh dan tiup, sedangkan keroncong dikenal dengan instrumen dawai. Selama tiga tahun berkarya, mereka berhasil mengkolaborasikan dua jenis musik itu.

“Ya memang sedikit susah, tapi kami terus mencoba selama tiga tahun ini,” ungkap Titis saat ditemui Soloevent seusai manggung.

Biar regenerasi terjaga, Porsiba mengadakan rekrutmen pemain-pemain muda setiap tahunnya. Salah satu yang berhasil diajak adalah Novi. Vokalis muda Porsiba itu direkrut dari sebuah kontes musik keroncong .

Terkait perkembangan musik keroncong di Sumatera Selatan, diakui Titis masih minim karena selama ini hanya ada dua komunitas keroncong di seluruh Sumatera Selatan. Porsiba adalah salah satunya. Biar keroncong bisa semakin luas dinikmati masyarkakat, mereka kerap mengkolaborasikan dengan musik-musik modern.



Di gelaran kesepuluhnya ini, Solo Keroncong Festival tetap bertujuan untuk membangkitkan seni musik keroncong di tengah maraknya budaya musik modern di kalangan anak-anak muda.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Malam Selikuran, Tradisi Rutin Keraton Surakarta Sambut Lailatul Qadar

Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat menggelar acara kirab dan hadrah malam selikuran, Kamis malam (20/3/2025)....

Ngabuburit Sambil Nonton Fashion Show Danar Hadi di The Sunan Hotel Solo

Soloevent.id - The Sunan Hotel Solo menggelar acara Ngabuburit Fashion di Narendra Restaurant, Rabu...

Perayaan Adeging Mangkunegaran ke-268 Bagikan Ribuan Nasi Berkat

Soloevent.id - Pura Mangkunegaran merayakan hari jadinya yang ke-268 atau Adeging Mangkunegaran dengan menggelar...

More like this

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Nguber Drummer Street Jam Bareng Musisi Ramaikan Koridor Gatsu Solo

Soloevent.id - Event Nguber Drummer digelar di Kota Solo tepatnya Koridor Gatsu Solo, Sabtu...

Perayaan Tahun Baru Kota Solo Hadirkan 12 Panggung Hiburan

Soloevent.id - Malam pergantian tahun di Kota Solo terasa sangat meriah pada Selasa malam...