Monday, June 9, 2025
spot_img
HomeMusikKelompok Penerbang Roket Dan Scaller Bakal Panaskan Muara Session

Kelompok Penerbang Roket Dan Scaller Bakal Panaskan Muara Session

Published on

- Advertisment -spot_img
spot_img

MUARA 01

 

Band rock yang tengah naik daun di kancah musik nasional, Kelompok Penerbang Roket, bakal menjajal panggung pertamanya di Kota Solo, Jumat (12/8/2016). Grup asal Jakarta ini ditunjuk sebagai headliner dalam acara Muara Session: Langkah Pertama. Pergelaran tersebut merupakan pesta pembukaan pasar kreatif pendatang baru, Muara.

Trio yang dihuni oleh John Paul Patton (vokal, bas), Rey Marshall (gitar), dan Viki Vikranta ini dijadwalkan naik panggung pukul 21.45 WIB. Mereka akan melesatkan raungan-raungan keliaran selama lebih kurang satu jam.

Penampilan perdana Kelompok Penerbang Roket di Kota Bengawan sepertinya bakalan pecah. Mereka adalah band yang karir musiknya sedang menanjak. Usai menggebrak lewat debut album Teriakan Bocah pada 23 Mei 2015 yang langsung disusul HAAI dua bulan kemudian, Kelompok Penerbang Roket semakin menjelajah semesta musik Indonesia.

Oleh banyak media, Teriakan Bocah berhasil masuk dalam daftar album terbaik Indonesia tahun 2015. Memainkan rock beraroma psychedelic, Kelompok Penerbang Roket digadang-gadang menjadi generasi penerus tahta musik rock di bumi Nusantara.

CEO Muara, Resi Cetho, menyampaikan, musikalitas Kelompok Penerbang Roket-lah yang menjadi alasan Muara membawa mereka ke Solo. “Kami menjembatani mereka agar lebih dikenal di Solo,” tuturnya saat jumpa media, Rabu (10/8/2016).

Selain Kelompok Penerbang Roket, Muara juga mengundang band alternative rock yang juga tengah banyak diperbincangkan insan musik Tanah Air, Scaller. Grup yang berisi Stella Gareth (vokal, synthesizer) dan Reney Karamoy (gitar, vokal) ini merilis album mini bertajuk 1991 pada Juni 2013 lalu. Bertindak sebagai co-headliner, mereka dijadwalkan tampil pada 20.45 WIB.

Tim Kreatif Muara, Firman Prasetyo, mengatakan, di samping musikalitas yang diusung dan ditambah keduanya belum pernah tampil di Solo, alasan lain pemilihan Kelompok Penerbang Roket dan Scaller sebagai bintang tamu yakni ingin memberikan variasi tontonan musik di Solo.

Kelompok Penerbang Roket dan Scaller bakalan berbagi panggung dengan sejumlah band-band lokal seperti Kayooman, Pathetic Waltz, Accordance, serta Soloensis. Acara puncak Muara Session: Langkah Pertama juga mendatangkan musisi asal Los Angeles, Amerika Serikat, bernama Leanna Rachel.

Perhelatan musik akhir pekan ini dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp55.000,00.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Soloraya Great Sale 2025, Event Wisata Paling Menarik untuk yang Suka Belanja

Soloevent.id - Tidak lama lagi, event besar bertajuk Soloraya Great Sale (SGS) akan di...

Menjelma Jadi Soloraya Great Sale, SGS 2025 Mencakup Wilayah Yang Lebih Luas

Soloevent.id - Untuk pertamakalinya, pada tahun ini penyelenggaraan Solo Great Sale (SGS) akan mencakup...

Satu Dekade Kirab Bhinneka Gandekan 2025 Simbol Keberagaman Budaya Kelurahan Gandekan

Soloevent.id - Kirab Bhinneka Gandekan kembali digelar di Kelurahan Gandekan Solo, Minggu (1/6/2025). Event...

More like this

Konser Laras Hati Mangkunegaran: Memperkuat Anak Muda dengan Budaya

Dalam rangka peringatan hari jadi ke-268 Mangkunegaran, konser musik Laras Hati Mangkunegaran digelar di...

Perkuat Peran Lokananta, Danareksa Luncurkan Album Kompilasi Bintang Muda Lokananta Vol.1

Soloevent.id - PT Danareksa (Persero) atau Holding BUMN Danareksa melalui PT Perusahaan Pengelola Aset...

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...