Monday, March 10, 2025
spot_img
HomeMusik“ Valentine Concert Christian Bautista ” Jadi Kado Spesial Di Hari Valentine

“ Valentine Concert Christian Bautista ” Jadi Kado Spesial Di Hari Valentine

Published on

spot_img
spot_img

“VALENTINE CONCERT CHRISTIAN BAUTISTA” JADI KADO SPESIAL DI HARI VALENTINE

Setiap 14 Februari, masyarakat dunia selalu merayakan Hari Valentine. Sehingga menjadikan Februari identik dengan bulan yang penuh cinta. Biasanya, mereka memberi kado berupa cokelat atau bunga kepada orang-orang terkasih.

14 Februari 2016 mendatang, Maxima Production juga punya kado spesial buat masyarakat Kota Solo dan sekitarnya di hari kasih sayang. Kado tersebut bakal diwujudkan dalam gelaran konser musik bertajuk Valentine Concert Christian Bautista. Yap, penyanyi asal Filipina itu akan melengkapi malam Valentine dengan lagu-lagu hits-nya yang bernuansa cinta.

Solois bernama lengkap Christian Joseph Morata Bautista ini direncanakan tampil selama 45 menit. Penyanyi kelahiran 19 Oktober 1981 itu  naik panggung jam 20.00 WIB. Grand Ballroom Alila Solo Hotel bakalan dibuat mendayu-dayu oleh lagu-lagu romansa yang Christian Bautista nyanyikan. 8 tembang akan dibawakan oleh pelantun “The Way You Look At Me” ini.

“Christian nggak lagi tur. Dia emang sengaja kami undang buat meramaikan Valentine di Kota Solo. Lagu-lagunya dia asyik kalau didengerin waktu Valentine. Rasanya pas,” kata Owner Maxima Production, Marsheilla Setiabudhi, kepada Soloevent saat ditemui di kantonya, Jumat (8/1/2016).

Sebelum melangsungkan konser di Solo, Christian Bautista bakalan menyapa penggemarnya di Jakarta pada 13 Februari.2016. Valentine Concert Christian Bautista bakalan jadi panggung pertamanya di Kota Bengawan.

Indonesia adalah negara yang sering dikunjungi oleh Christian Bautista. Konser terakhirnya bertajuk The Way You Look At Me Concert dilangsungkan di Jakarta, 25 Agustus 2014 lalu. Album debutnya yang dirilis 2004 silam, berhasil meraih multi platinum di Indonesia. 2010 lalu, penyanyi pop, Bunga Citra Lestari, sempat berduet dengannya di lagu “Tetaplah di Hatiku”.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Peringati 41 Tahun Anniversary, Pengembang Perumahan Fajar Group Beri Promo Menarik

Soloevent.id - Fajar Grup sebagai salah satu developer terkemuka di Kota Solo baru saja...

Ramada Suites Hotels Tawarkan Menu Paket Ramadan “Jelajah Rasa”

Soloevent.id - Momen berbuka puasa bersama keluarga, teman atau komunitas kini semakin spesial dengan...

More like this

Konser Om Lorenza Ramaikan Acara Semarak Kreasi Ramadan di Pasar Jongke

Soloevent.id - OM (Orkes Melayu) Lorenza tampil menghibur warga solo di Halaman Pasar Jongke,...

Nguber Drummer Street Jam Bareng Musisi Ramaikan Koridor Gatsu Solo

Soloevent.id - Event Nguber Drummer digelar di Kota Solo tepatnya Koridor Gatsu Solo, Sabtu...

Perayaan Tahun Baru Kota Solo Hadirkan 12 Panggung Hiburan

Soloevent.id - Malam pergantian tahun di Kota Solo terasa sangat meriah pada Selasa malam...