Thursday, July 3, 2025
spot_img
HomeBisnisBatik Danar Hadi Gelar Peragaan Busana Eksklusif

Batik Danar Hadi Gelar Peragaan Busana Eksklusif

Published on

- Advertisment -spot_img
spot_img

BATIK DANAR HADI GELAR PERAGAAN BUSANA EKSKLUSIF

Soloevent.id – Sebagai upaya mengusung semangat Kartini dalam berbusana, Batik Danar Hadi menyelenggarakan peragaan busana dengan tema “Tribute to Woman”. Acara yang dihadiri kurang lebih 150 undangan eksklusif dari customer loyal ini bertempatkan di Rumah Batik Danar Hadi Wuryoningratan, Kamis (21/4/2016).

Sebagai pendukung dan pemelihara fine art dan penyedia garmen batik dengan kualitas tinggi, Batik Danar Hadi sadar bahwa batik adalah warisan budaya yang harus dilestarikan. Menurut Sales Area Manager Danar Hadi Solo, Marina Soemarno, sejak pengukuhannya oleh UNESCO, batik semakin digemari oleh beberapa kalangan. Oleh karena itu bersamaan dengan perayaan Kartini, Batik Danar Hadi ingin mengangkat tren modern fashion wanita yang tetap menonjolkan nilai-nilai kebudayan dan etnik Indonesia.

“Semakin kesini perkembangan batik semakin baik. Designer nya pun semakin kreatif dan berinovasi. Danar Hadi sendiri lebih menonjolkan motif dan busana ready to wear karena sekarang anak muda kan gak mau yang ribet. Jadi kami sediakan yang lebih praktis, nyaman dan colourful,” ujarnya pada wartawan, Kamis (21/4).

Dalam fashion show eksklusif tersebut, Batik Danar Hadi menghadirkan rangkaian busana koleksi terbaru dengan tema Oriental Blossom. Koleksi ini merupakan dominasi dari bahan sutera, perpaduan koleksi kebaya tradisional, kebaya modern, koleksi busana ethnic serta dress formal dengan sentuhan oriental.

Sebelum pagelaran busana, diadakan pula talkshow yang diisi oleh R.Ay. Febri Hapsari Dipokusumo yang mengangkat tema “Citra Perempuan Indonesia”. Tak ketinggalan, promo diskon 21% juga diberlakukan pada produk wanita selama perayaan Hari Kartini.

Artikel Populer

Artikel Terbaru

The Sunan Hotel Solo Ramaikan Soloraya Great Sale 2025 Lewat Program Holiday Kids

Soloevent.id - The Sunan Hotel Solo siap menyambut Soloraya Great Sale 2025 dan musim...

Baralek Gadang, Pesta Budaya dan Kuliner Kolaborasi Minang-Jawa Digelar di Kota Solo

Soloevent.id – Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Soloraya menggelar acara pesta budaya Minang-Jawa di Pendhapi...

Grebeg Suran Baturan 2025, Ada Kirab Gunungan Ketupat dan Bendera Merah Putih 200 Meter

Soloevent.id - Dalam rangka memperingati malam pergantian 1 Muhharam Desa Baturan menggelar acara Grebeg...

More like this

The Sunan Hotel Solo Ramaikan Soloraya Great Sale 2025 Lewat Program Holiday Kids

Soloevent.id - The Sunan Hotel Solo siap menyambut Soloraya Great Sale 2025 dan musim...

Parade Budaya dan Pameran UMKM Semarakkan Opening Ceremony Soloraya Great Sale 2025

Soloevent.id – Pesta diskon terbesar Soloraya Great Sale (SGS) kembali digelar 1-31 Juli 2025....

Pecas Ndahe Bikin Ger-geran Panggung Peken Jasindo di Keraton Kasunanan Surakarta

Soloevent.id - Grup humor asal Solo Pecas Ndahe tampil menghibur pada acara Peken Jasindo,...