Miniatur Tujuh Keajaiban Dunia Boyolali Bikin Cantik Fotomu

2604

Soloevent.id – Kamu yang ada di Solo dan sekitarnya enggak perlu mengeluarkan duit banyak buat ke luar negeri demi foto berlatar menara Eiffel, Taj Mahal, patung Sphinx, atau Chichen Itza. Kamu cukup datang ke Boyolali, terus jeprat-jepret, deh, sesuka hati sama itu semua.

Yap, Kabupaten Boyolali sedang mempercantik diri dengan membikin miniatur tujuh keajaiban dunia. Miniatur tujuh keajaiban dunia itu terletak di dua lokasi berbeda, yakni Alun-Alur Lor dan Bundaran Asrikanto.

Menara Pisa, patung Liberty, dan menara Eiffel sudah berdiri di Bundaran Asrikanto. Sedangkan Candi Borobudur, Taj Mahal, Chichen Itza, dan patung Sphinx berada di Alun-Alun Lor Boyolali. Namun, bangunan di lokasi kedua belum seratus persen jadi, tetapi sudah bisa dijadikan obyek foto, kok.

Miniatur-miniatur nan ikonik tersebut dibikin dari keramik dan besi. Pembuatannya juga sangat detail dan mirip seperti aslinya. Meski versi mini, tetapi bangunan-bangunan itu lumayan tinggi. Patung Liberty dibangun setinggi enam meter, sedangkan menara Eiffel mencapai 12 meter.

Katanya, monumen tujuh keajaiban dunia di Boyolali ini jadi miniatur pertama yang pembuatannya menggunakan bahan baku dari keramik. Tempat-tempat lain yang membangun monumen/patung serupa biasanya memakai fiber atau tembaga. Dan satu lagi, miniatur-miniatur tersebut konon menjadi yang tertinggi di Indonesia.

Namun, pembuatannya enggak murni 100 persen menggunakan keramik. Perlu dicampur besi karena kerangkanya enggak bisa kokoh saat menopang sesuatu yang tinggi.

Miniatur tujuh keajaiban dunia di Boyolali ini lagi hits banget di Instagram. Tips dari Soloevent, nih, kalau kamu bisa mengambil angle foto dari tempat yang pas, followers­­-mu sepertinya bakal mengira kalau kamu lagi ada di luar negeri. Kamu juga bisa foto-foto sewaktu senja. Kombinasi langit indah dan bangunan cantik bakalan bikin fotomu ciamik.

Selain monumen tujuh keajaiban dunia, Boyolali juga punya dua monumen ikonik lainnya yang baru saja diresmikan, yaitu Tumpeng Merapi dan Monumen Susu Tumpah.



So, biar feeds Instagram-mu enggak gitu-gitu aja, sepertinya kamu bisa segera mengagendakan ke Boyolali.