Parking Party, Main Extreme Sport Di Mall

832
PARKING PARTY, OLAHRAGA EXTREME DI MALL

PARKING PARTY, OLAHRAGA EXTREME DI MALL

Kamu suka olahraga ekstrem seperti BMX, skateboard, atau aggressive inline? Hhhmm, Sabtu (26/12/2015) mendatang kamu bisa main ke The Park Mall Solobaru, Sukoharjo. Event bertajuk Parking Party, Total Challenge bakal diadain di pusat perbelanjaan tersebut.

Acara yang digelar oleh Dextor Skatepark ini bakal menyulap area parkir lantai P2 The Park Mall jadi mini skatepark. Layaknya skatepark, pasti ada yang namanya  rintangan. Nah, rintangan tersebut nantinya dijadiin uji skill para pemain BMX, skateboard, dan aggressive inline.

“Kami ngasih tantangan. Siapa yang bisa ngetrik, dapat hadiah. Tingkat kesusahan trik beragam, mulai dari basic, advanced, dan combo,” jelas Pemilik Dextor Skatepark, Ahmada Auliya Rahman, saat menggelar jumpa pers di The Park Mall, Senin (21/12/2015). Setiap yang mulus melakukan trik, punya kesempatan memenangkan kategori Best Trick.

Pria yang kerap disapa Mada ini menambahkan, tak ada batasan usia bagi siapa saja yang kepengen ikutan event ini. “Penyelenggaraan tahun kemarin, pemain termuda berumur 9 tahun,” bebernya. Buat komunitas yang pengen ikutan, pendaftaran bisa dilakukan saat di venue. Nggak cuma Solo, komunitas dari Jakarta, Surabaya, Malang, dan beberapa kota lain juga bakalan diundang

Mada menjelaskan, Parking Party, Total Challenge digelar supaya komunitas-komunitas ekstrem di Kota Solo jadi kompak dan solid. Event ini sudah ketiga kalinya digelar di The Park Mall. “Mall kami pilih agar bisa mengenalkan komunitas ektrem kepada masyarakat,” terangnya.

Selain extreme games, Parking Paty, Total Challenge juga bakal memutar video tentang komunitas BMX, skateboard, dan aggressive inline Kota Solo. Acara ini akan berlangsung dari jam 10.00-22.00 WIB. Key2k, Soloensis, dan DJ Healingyess bakalan menghibur di akhir acara.