Solo Grand Mall Gelar Sahur On The Road

894
SOLO GRAND MALL GELAR SAHUR ON THE ROAD

SOLO GRAND MALL GELAR SAHUR ON THE ROAD

 

Soloevent.id – Sambut bulan Suci Ramadhan 1437 Hijriah, Management Solo Grand Mall kembali berbagi kebersamaan dan kebahagiaan bersama melalui event tahunan Sahur On The Road. Kegiatan tahunan ini digelar pada Sabtu 18 Juni 2016, yang melibatkan beberapa komunitas yang memang setiap tahunnya ikut berpartisipasi dalam agenda sosial Solo Grand Mall.

Dalam acara Sahur on the Road ini Solo Grand mall (SGM) bekerjasama dengan komunitas Volks Wagen dan Solo Chapter 250 Community yang di ikuti oleh kurang lebih 100 anggota komunitas. Kegiatan yang dimulai dari pukul 22:00 WIB dibuka dengan acara game dan kegiatan interatif anggota komunitas, kemudian dilanjutkan dengan konvoi bersama komunitas Volks Wagen dan Solo Ninja untuk mengunjungi 6 Panti Asuhan di wilayah soloraya.

General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno mengungkapkan ditahun ini, SGM berbagi bersama 6 panti asuhan di wilayah soloraya, di antaranya Yayasan Gunungan, Panti Asuhan Achmad Mariyam, Panti Asuhan Mardhotilah, Panti Asuhan Al Iksan, Pondok Pesantren Darul Ikhsan dan Panti Asuhan Al Hikam. “Kegiatan tahunan ini diisi dengan membagikan makanan sahur serta bingkisan kepada anak yatim piatu yang kemudian ditutup dengan Sahur bersama di Panti Asuhan Al Hikam bersama puluhan anak-anak Panti,” terangnya.

Bambang juga mengatakan selain untuk berbagi dengan anak-anak yatim piatu yang ada di sekitar Soloraya, kegiatan sosial ini juga bertujuan untuk menambah keakraban dan rasa kecintaan terhadap masyarakat yang telah membuat Solo Grand Mall semakin maju dan menyatu dengan masyarakat Solo. “Acara ini merupakan ungkapan syukur kami atas kepercayaan masyarakat kepada SGM, sehingga semakin banyak masyarakat yang datang ke Solo Grand Mall dan menikmati kenyamanan dalam berbelanja,” ungkapnya lagi.