Batalyon Armed 3 Magelang Pamerkan SS2-V5 Di TNI Military Festival 2015

1197
BATALYON ARMED 3 MAGELANG PAMERKAN SS2-V5 DI TNI MILITARY FESTIVAL 2015

BATALYON ARMED 3 MAGELANG PAMERKAN SS2-V5 DI TNI MILITARY FESTIVAL 2015

Jika Anda berkunjung ke Solo Paragon Lifestyle Mall dari Rabu. hingga Minggu (14-18/10/2015), jangan kaget jika kondisi pusat perbelanjaan itu mirip dengan markas Tentara Nasional Indonesia.

Soalnya selama lima hari itu, mall yang terletak di Jl. Yosodipuro tersebut sedang menghelat event TNI Military Festival 2015. Seperti namanya, acara yang sudah memasuki edisi ketiga ini, memamerkan beragam Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) TNI.

Jika Anda masuk dari lobby depan, Anda akan melihat kendaraan tempur dan mobil taktis TNI seperti tank, Panser Anoa, mobil Jihandak, Panser Panhard, dan sebagainya. Sedangkan di Grand Atrium, ada banyak stan yang memamerkan senjata serbu maupun perlengkapan-perlengkapan yang biasa dipakai prajurit TNI.

Soloevent sempat mengunjungi stan Batalyon Armed 3 Magelang. Di sana, Soloevent disambut dengan ramah oleh penjaga stan, Tayanrad Arif Kurniawan. Kepada Soloevent, Arif menjelaskan ada tiga jenis senjata yang dipamerkan satuannya, yaitu meriam, senjata organik, dan senjata unsur pelayanan meriam.

“Yang paling baru adalah SS2-V5 buatan Pindad, yang diproduksi tahun 2014. Ini adalah senapan serbu jarak dekat dengan magasin 36. Jarak tembak efektif senapan ini adalah 250 meter,” terangnya.

Batalyon Armed 3 juga memamerkan satu peluru meriam. “Ini unik dan jarang diketahui orang. Namanya adalah Peluru Armed 3 munisi kaliber 105. Ini digunakan untuk meriam tarik. Jarak efektif penembakan adalah 11 kilometer, dan bersifat mematikan musuh. Peluru ini biasa dipakai untuk pertempuran di gunung,” jelasnya.

Public Relations Solo Paragon Lifestyle Mall, Ivo Azhari, menuturkan TNI Military Festival 2015 digelar untuk memeriahkan HUT ke-70 TNI. “Ada 13 satuan yang mengikuti event kali ini,” jelasnya saat ditemui Soloevent, Rabu siang.