Akan Dihadiri Presiden Jokowi, Solo Terpilih Jadi Tuan Rumah Porseni NU

184

Soloevent.id – Kota Solo secara resmi telah terpilih sebagai tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Nahdlatul Ulama (NU) yang akan berlangsung pada 14 hingga 22 Januari 2023 mendatang. Menurut rencana, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan ikut hadir dalam event tersebut.

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabumingraka mengungkapkan hal ini saat melakukan kegiatan blusukan di sejumlah kampung di Kecamatan Jebres pada Rabu, 11 Januari 2023 kemarin. Dalam kesempatan tersebut dia juga membagi beberapa sertifikat tanah kepada warga.

Gibran mengaku hingga saat ini belum mengetahui secara persis siapa saja pejabat tinggi yang akan hadir dalam pembukaan nanti. Namun bisa dipastikan acara ini akan digelar di Gedung Olahraga (GOR) Sritex Arena, Kelurahan Sriwedari.

Dijelaskan, sebenarnya pihak panitia Porseni NU sudah memohon izin menggunakan Stadion Manahan. Namun permintaan ini tidak dapat dikabulkan karena masih dalam tahap perbaikan. Bahkan berdasarkan permintaan dari FIFA, Stadion Manahan tidak boleh dipakai untuk kegiatan lain karena mau digunakan untuk menggelar Piala Dunia U-20 2023.

Rangkaian Kegiatan

Menurut keterangan yang disampaikan oleh Solopos, semua rangkaian kegiatan dalam Porseni 2023 akan diawali dengan kehadiran kontingen pada Sabtu 14 Januari 2023. Setelah itu pada Minggu malam, langsung digelar welcome dinner bersama Wali Kota Surakarta.

Lalu untuk pembukaannya dilaksanakan pada Senin, 16 Januari 2023 dan diteruskan dengan Porseni NU Bersalawat pada Selasa, 17 Januari 2023 di lapangan Pamedanan Pura Mangkunegaran. Selain itu ada festival kuliner, pameran produk UMKM, hingga panggung pertunjukan setiap hari selama acara ini berlangsung.

Sejumlah rangkaian ini kemudian ditutup dengan kegiatan lain bertajuk ‘Jalan Sehat Satu Abad NU’ yang akan dihadiri oleh Presiden Jokowi, para ketua NU, dan tokoh masyarakat lainnya.

Wakil Ketua Umum NU yang berperan sebagai Ketua Panitia Porseni NU Kota Solo Nusron Wahid mengungkapkan, semua persiapan untuk seluruh kegiatan telah matang. Jadi tinggal menunggu waktu pelaksanaannya saja dan pesertanya terdiri dari generasi muda NU. Terutama kalangan santri, pelajar, hingga mahasiswa berusia 17 sampai 23 tahun.

Nusron mengungkapkan, sedikitnya terdapat tujuh cabang olahraga maupun seni yang akan dipertandingkan. Untuk cabang olahraga, antara lain adalah badminton, bola voli, pencak silat, dan sepak bola. Kemudian untuk bidang seni terdiri dari lomba membaca Al-Qur’an atau MTQ, membaca kitab kuning, dan menghafal kita Alfiyah.

Alasan Solo Menjadi Tuan Rumah

Sementara itu berdasarkan informasi dari jateng.nu.or.id, terdapat alasan penting yang membuat Solo terpilih jadi tuan rumah Porseni NU 2023. Kota ini merupakan tempat penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) Pertama tahun 1948.

Melalui kegiatan tersebut, Solo dianggap mempunyai nilai sejarah tinggi. Khususnya terkait dengan perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan. Melalui PON Prtama di Solo, gaung ‘Merdeka atau Mati’ makin menggema dalam sanubari para pejuang kemerdekaan.