Solo Fiesta Expo 2022 Digelar di Solo Grand Mall

401

Soloevent.id – Beragam jenis produk unggulan dari sektor perdagangan, pertanian dan perkebunan, pariwisata dan investasi dipamerkan di Atrium Solo Grand Mall dari tanggal 15 hingga 18 September  2022. Pameran bertajuk Solo Fiesta Expo 2022 ini merupakan buah kolaborasi antara manajemen Solo Grand Mall dengan Event Organizer PT. Panca Wira Kreasindo serta Triber Indonesia. Penyelenggaraan pameran ini ditujukan dalam rangka meningkatkan sosialisasi, komunikasi serta wawasan terhadap berbagai produk Usaha Kecil Menengah (UKM) yang berasal dari berbagai kota di seluruh Indonesia.

Solo Fiesta Expo 2022 resmi dibuka oleh Wahyu Kristina selaku Kepala Dinas Koperasi UKM & Perindustrian Kota Surakarta pada Kamis, 15 September 2022 serta turut dihadiri oleh Mohammad  Endra Runi selaku pimpinan  PT. Panca Wira Kreasindo serta perwakilan manajemen Solo Grand Mall sebagai tuan rumah penyelenggara. Manajemen Solo Grand Mall berharap bahwa Solo Grand Mall mampu menjadi mall yang konsisten untuk mewadahi pengembangan brand produk dan pasar bagi seluruh pelaku ekonomi dari berbagai level seperti UKM.

“Penyelenggaraan Solo Fiesta Expo 2022 ini diharapkan dapat menjadi wadah UKM untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan kepada masyarakat khususnya di mall kami sehingga brandnya dapat dikenal lebih luas dan berpotensi mengembangkan pasar bagi keseluruhan produk mereka” ujar Irenika Kusumaningrum, Public Relations Solo Grand Mall, sebagaimana diungkapkannya dalam rilis kepada SoloEvent.

Berbagai jenis produk kerajinan seperti kerajinan batu giok, anyaman, kerajinan sepatu kulit, produk makanan  tradisional, produk skin care lokal dan lainnya ditampilkan pada booth-booth yang mengisi area atrium mall. Selain itu, terdapat beragam aksi panggung yang memeriahkan acara pameran diantaranya, tembang lagu kenangan, perform dari Sekolah Musik Solo, Sanggar Tari Pesona Nusantara serta Solo Kids Talent.