Rundown Event Metal Terbesar Se-Jawa Tengah, Rock In Solo 2015

2628
RUNDOWN EVENT METAL TERBESAR SE-JAWA TENGAH, ROCK IN SOLO 2015

RUNDOWN EVENT METAL TERBESAR SE-JAWA TENGAH, ROCK IN SOLO 2015

14 band dari dalam dan luar negeri siap menggempur Rock in Solo 2015. Nile, Unearth, I Killed the Prom Queen, dan Anthelion, akan berbagi panggung dengan talenta-talenta lokal, yang tak kalah berbahaya. Sebut saja Bankeray, Gendar Pecel, Rezume, Carnivored, dan masih banyak lagi.

Jangan lupakan pula aksi dua band rock/metal besar, yang banyak di-request buat tampil di Rock in Solo 2015. Yap, mereka adalah Seringai dan Burgerkill. Nama yang disebut pertama adalah grup rock beroktan tinggi yang jarang tampil di Kota Solo. Terakhir kali mereka unjuk gigi di Kota Bengawan pada akhir 2012 lalu.

Sedangkan Burgerkill adalah band metal yang namanya telah mendunia. Beberapa bulan yang lalu, band asal Bandung tersebut sukses melahap panggung Wacken Open Air dan Bloodstock Open Air. 2015 ini adalah keempat kalinya Burgerkill manggung di Rock In Solo.

Berikut adalah rundown Rock in Solo 2015.

08.00               : penukaran tiket

09.00               : open gate

10.00-10.30     : Internal Amputation

10.30-11.00     : Pargochy

11.00-11.30     : Immortal Rites

11.30-11.45     : break

11.45-12.15     : Bankeray

12.15-12.45     : Serigala Malam

12.45-13.15     : Gendar Pecel

13.15-13.45     : Rezume

13.45-14.15     : Anthelion

14.15-14.45     : Carnivored

14.45-15.00     : break

15.00-15.45     : Seringai

15.45-16.30     : Burgerkill

16.30-17.30     : I Killed the Prom Queen

17.30-19.00     : break

19.00-20.00     : Unearth

20.00-22.00     : Nile