Lebih Dekat Dengan Pemain Film Kartini

4164

 

Soloevent.id – Hanung Bramantyo kembali menelurkan karya terbarunya. Kali ini, ia menyutradarai film biopik mengenai tokoh emansipasi wanita Indonesia, Raden Ajeng Kartini. Film Kartini merupakan kolaborasi antara Legacy Pictures dan Screenplay Films. Film ini tayang serentak di bioskop Indonesia mulai 19 April 2017 mendatang.

Ada banyak artis Indonesia papan atas yang bergabung di film Kartini  Siapa saja mereka dan tokoh apa yang diperankan? Simak sampai tuntas tulisan ini, ya.

 

1. Dian Sastrowardoyo sebagai R.A Kartini

“Tubuh boleh terpasung, tetapi jiwa dan pikiran harus terbang sebebas-bebasnya.” Itulah kata Dian Sastrowardoyo di bagian ending teaser film Kartini. Film ini mengungkap kisah seorang perempuan ningrat bernama Kartini.

Walau berasal dari keluarga terpandang, tetapi ia memiliki kerendahan hati dan kepedulian.  Kecerdasan yang dimilikinya ia tularkan kepada orang-orang di sekitarnya. “Panggil aku dengan Kartini saja, tidak perlu dengan embel-embel Raden Ajeng,” ujarnya sebagai simbol pemberontakan terhadap diskriminasi perempuan kala itu. Bagi Kartini, setiap orang berhak memiliki kebebasan dan masa depannya.

 

2. Deddy Sutomo sebagai Raden Mas Adipati Ario Sosroningrat

Sebagai ningrat yang punya intelektual, Raden Mas Adipati Ario Sosroningrat sangat mendukung keinginan Kartini untuk sekolah tinggi. Namun, ia tidak berdaya karena adat yang ada.

Dia mendapat tekanan dari kakaknya, RM Hadiningrat yang menjabat sebagai Bupati Kudus. RM Hadiningrat menganggap, tindakan adiknya yang melonggarkan pingitan Kartini, sudah melampaui batas.  Ario Sosroningrat melakukan itu demi putrinya – yang mendapat undangan dari pejabat pendidikan dan kebudayaan Belanda, Ovink-Soer, untuk memperdalam ilmu di Batavia.

 

3. Christine Hakim sebagai M.A Ngasirah

Ibu kandung Kartini ini dipisahkan dari putrinya sejak Kartini berumur 4 tahun. Penderitaannya tak hanya itu. Ia juga diperlakukan bak seorang pembantu dirumahnya sendiri karena tidak memiliki darah biru. Penderitaan dan kasih sayang M.A Ngasirah menjadikan Kartini bertekad untuk berjuang melawan diskriminasi.

 

4. Acha Septriasa  sebagai Roekmini dan Ayushita sebagai Kardinah

Kartini memiliki sepuluh saudara. Roekmini dan Kardinah adalah dua saudari Kartini yang paling dekat dengannya. Bagi Kartini, dua adiknya itu menjadi teman bermain dan kawan berbagi pemikiran. Bersama Kardinah dan Roekmini, Kartini melakukan perlawanan terhadap adat yang mendiskriminasi perempuan. Itu diwujudkan dengan membangun sekolah untuk perempuan pribumi. Kartini dan kedua saudarinya sering dipanggil dengan Het Klaverblaad atau Trio Daun Semanggi.

 

(Foto: twitter.com/KartiniFilm)