5 Studio Musik Legendaris di Dunia, Kamu Sudah Tahu Belum?

1648
Foto: abbeyroad.com

Soloevent.id – Kalau berbicara soal studio musik legendaris di dunia, mungkin pandangan akan langsung tertuju ke Abbey Road Studios. Studio yang terletak di London, Inggris, itu menjadi tempat rekaman bagi musisi-musisi kenamaan.

Studio musik tak hanya Abbey Road. Banyak studio legendaris lainnya yang tersebar di beberapa negara. Berikut lima di antaranya.

1. Rockfield Studios

Lagu legendaris Queen, “Bohemian Rhapsody” direkam di studio ini. Selain itu, band-band besar lain asal Britania Raya, seperti The Stone Roses, Manic Street Preachers, Coldplay sempat merekam karya pada periode 1990-an.

Studio yang berada di Monmouthshire, Wales, tersebut juga menjadi tempat rekaman bagi dua band rock ternama asal Inggris, Motorhead dan Black Sabbath, pada ‘70-an.

Kakak-beradik, Kingsley Ward dan Charles Ward, adalah dua orang di balik studio itu. Ward bersaudara yang sangat mengidolakan Elvis Presley, akhirnya membentuk band bernama Charles Kingsley Combo. Studio ini dibikin untuk merekam lagu-lagu ciptaan mereka.

2. Dodd’s Studio One

Studio ini sangat legendaris di Jamaika. Pada 1963, seorang produser rekaman bernama Clement ‘Coxsone’ Dodd mendirikan studio ini.

Meski studio ini bukanlah lokasi Bob Marley merekam karyanya, tetapi Dodd’ Studio One menjadi saksi bisu perkembangan musik di Jamaika. Di studio ini, banyak musisi Jamaika yang mengembangkan musik khas negaranya.

3. The Rolling Stones Mobile Studio

Salah satu band besar dunia, The Rolling Stones, sempat kesal dan lelah dengan batasan aturan jam operasi studio. Padahal saat itu karya-karya terbaru mereka siap masuk dapur rekaman. Akhirnya Mick Jagger dkk memutuskan menggunakan rumahnya yang berada di wilayah Hampshire, Inggris, untuk merekam lagu-lagu tersebut.

Namun, mereka tetap saja harus memindahkan beberapa peralatan, terutama yang biasanya ada di ruang kontrol studio. Atas saran dari Ian Stewart dan beberapa masukan dari produser dan insinyur suara, mereka akhirnya membuat studio dalam truk, yang kerap disebut sebagai The Rolling Stones Mobile Studio.

Selain The Rolling Stones, truk itu juga mejadi lokasi yang bersejarah bagi karir Deep Purple, Led Zeppelin, Bob Marley, dan musisi kenamaan lainnya.



4. Trident Studios

Di kalangan musisi, Studio Trident terkenal dengan atmosfer menenangkan yang membuat mereka bisa memperoleh ide-ide kreatif dalam penciptaan lagu. Ditambah lagi peralatan rekaman di sana juga didukung dengan teknologi mutakhir.

Studio yang berlokasi di distrik Soho, London, Inggris, ini juga dikenal sebagai studio pertama di dunia yang membuat dan menggunakan teknologi rekaman 16-track.

Musisi-musisi besar dunia, seperti The Beatles, David Bowie, Queen, Elton John sempat merekam karyanya di sana. Di tempat ini pula, The Beatles merekam salah satu lagu legendarisnya, “Hey Jude”, dan beberapa track dari album kesembilannya.

Vokalis-gitaris The Beatles, John Lennon, bersama Yoko Ono, juga merekam lagunya di Trident.

5. Lokananta

Salah satu perusahaan rekaman legendaris di Indonesia, ada di Solo. Tempat itu bernama Lokananta. Lokananta didirikan oleh Oetojo Soemowidjojo dan Raden Ngabehi Soegoto Soerjodipoero pada 19 Oktober 1956. Saat itu, Lokananta memproduksi duplikasi piringan hitam hingga kaset audio.

Selain lagu-lagu pop, keroncong, rekaman asli pidato Proklamasi tersimpan juga di sini. Master lagu dari penyanyi legendaris seperti Gesang, Waldjinah, Titiek Puspa, Bing Slamet, Orkes Aneka Warna, Orkes Kerontjong Tjendrawasih, Zaenal Combo, Sam Saimun, dan lain-lain juga bisa kamu temukan di Lokananta.